• Kamis, Oktober 14, 2010
  • Administrator
Oyong atau gambas adalah sayuran dari tanaman merambat yang memiliki tekstur lembut. Cita rasa oyong segar dan netral, cocok dipadu padankan dengan beragam bahan. Seperti sup ini, lezatnya bakso, terasa pas dengan lembutnya oyong dan jamur kuping. Selamat Mencoba. Resep/Dapur Uji/Foto/Food Stylist: Budi Sutomo.

Bahan:
1700 ml kaldu daging/ayam/air
150 g oyong, potong-potong
60 g jamur kuping, rendam air, potong-potong
100 g bakso ayam/daging, potong-potong
60 g bunga sedap malam, simpulkan
1 batang daun bawang, potong serong
1 sdm sledri cincang
1 sdm minyak goreng
Bumbu:
4 siung bawang putih, cincang kasar
4 siung bawang merah, iris halus
1 sdm kecap asin
1 sdm air jeruk nipis/lemon
1 sdt lada halus
1 sdt gula pasir
1 sdt garam halus
Cara Membuat:
  1. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Tuang kaldu/air, garam, gula pasir, lada dan kecap asin. Masak hingga mendidih.
  2. Masukkan bakso, jamur kuping, oyong dan bunga sedap malam. Masak hingga semua bahan matang. Sesaat sebelum diangkat, masukkan air jeruk nipis, sledri cincang dan daun bawang, aduk rata. Angkat.
  3. Tuang sup ke dalam mangkuk saji. Hidangkan segera.
Untuk 4-5 Porsi
Tip: Bakso daging/ayam bisa diganti dengan bakso ikan/udang. Sayuran bisa diganti sesuai selera.

Related Posts:

  • SPICY GRILLED FISH RECIPESpicy Grilled Fish Recipe Ingredients : 2 gouramy 2 tablespoons tamarind water 1 tbsp liquid margarine 3 tablespoons cooking oil 3 cm turmeric, grate it 2 tablespoons lime juice 4 cloves crushed g… Read More
  • RESEP KERIPIK SINGKONG SETAN PEDASResep Keripik Singkong Setan (Pikset) Pedas Enak Bahan : Singkong Bawang putih Garam Air Minyak goreng Cara Membuat Kripik Singkong Setan (Pikset) Pedas : Kupas dulu dong buah singkongnya lalu cuci hi… Read More
  • LAMB BONE SOUP RECIPELamb Bone Soup Recipe delicious Ingredients : 500 gr lamb ribs and bones (contains marrow) 2 ltr water 2 tablespoons oil for sautéing 1 onion, slice thinly 3 cloves of crushed garlic 2 tsp pepper powd… Read More
  • WORLD’s 50 MOST DELICIOUS FOODS (50 MASAKAN TERLEZAT Di DUNIA )Menurut CNN Go yang beralamat di situs web www.cnngo.com, CNN Eat menulis World’s 50 Most delicious Foods (50 Masakan Terlezat Di Dunia ) Kita patut bangga karena ada 3 tiga aneka masakan asli Indonesia yaitu Rendang pastinya… Read More
  • RESEP MIE AYAM BAKSO PANGSITResep Mie Ayam Bakso Pangsit Special Enak Maknyus Bahan : 1/2 kg mie ayam (siap dibeli di pasar) Bakso Sapi Pangsit Telur Rebus 100 ml Minyak ayam 100 ml Kecap asin 300 gr Daging ayam direbus dan dipotong kotak 3 sdm Kecap … Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive