• Kamis, Oktober 14, 2010
  • Administrator
Menghadirkan kue tart istimewa dengan hiasan kreasi sendiri tentu sangat membanggakan. Salah satu hiasan yang mudah dibuat adalah bunga mawar dari butter cream. Ikuti stepnya dan rajin berlatih agar Anda mahir membuatnya.
Sebelum mebuat hiasan, Anda harus bisa membuat butter creamnya dulu. Berikut resep butter cream.
Butter Cream
Bahan:
800 gr mentega putih
150 gr margartin
300 gr gula, didihkan dengan 100 ml air, masak hingga mengental, dinginkan
1/2 kaleng susu kental manis
50 gr gula halus
1/4 sdt garam halus
1 sdm rum
Cara Membuat:
1. Kocok mentega putih, margarin, susu kental manis, sirup gula dan garam. Mixer hingga lembut dan ringan.
2. Tambahkan rum, kocok kembali hingga tercampur rata. Diamkan beberapa saat sebelum butter cream digunakan.

Step by Step
Setelah butter cream jadi, berikutnya adalah menyiapkan alat-alat seperti piping bag/plastik segi tiga, spuit mawar, spuit lubang polos, paku mawar, kertas roti dan gunting. Satu hal yang perlu diingat, membuat mawar dan menghias tart sebaiknya dilakukan di ruangan dingin/ber AC. Jika tidak, bentuk hiasan tidak maksimal karena mentega sangat lunak dan susah dibentuk.

CARANYA

1. Masukkan spuit mawar dan spuit lubang polos ke dalam plasti segi tiga, gunting ujungnya.
2. Masukan butter cream pada pipping bag, masukkan ke dalam piping bag yang sudah diisi dengan spuit.
3. Langkah pertama, semprotkan butter cream bermata polos ke atas paku mawar yang sudah dialas kertas roti. Semprotkan hingga membentuk gundukan setinggi 11/2 cm.
4. Beri kuncup pertama dengan butter cream berisi sepuit mawar, lakukan dari bagian pangkal secara memutar sehingga membentuk kuncup/kerucut.
5. Kelopak pertama: semprotkan dengan cara memainkan mata sepuit dari bawah ke atas kemudian kembali ke bawah membentuk setengah lingkaran. Lakukan hingga terbentuk tiga kelopak pertama.
6. Lakukan proses yang sama untuk lapisan kelopak ke 2 dan ketiga.
7. Hasil akhir, mawar cantik dari butter cream.


BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive