ELBARAKA KALIGRAFI adalah pengrajin kaligrafi jarum dan benang yang sudah puluhan tahun berkarya dan inovatif membuat produk kaligrafi unik, berawal tahun 1976 seorang SUBANDI mulai merintis usaha kaligrafi ini, 'sekedar keinginan merubah nasib' itulah kata-kata beliau saat di tanya bagaimana beliau bisa terus bertahan di pasar kesenian kaligrafi, beliau adalah seorang yang ulet dan jujur , senang berbagi ke sesama dan tidak pernah mengeluh, pada awal-awal merintis usaha ini beliau belum memakai jarum pentul dan benang dalam pengerjaanya tapi masih menggunakan mika kaca, selama hampir 3 tahun kaligrafi beliau mampu menembus pasar lokal dan luar negeri karena pesatnya permintaan pasar maka mulai bemunculan saingan-saingan dalam bisnis ini, persaingan pun terasa semakin tidak sehat berbagai cara pun di lakukan para pesaing untuk bisa merebut pasar kaligrafi mika, tapi beliau tidak bergeming melihat hal itu, perlahan usaha kaligrafi mika beliau pun sepi karena banyaknya saingan dalam bisnis ini, "ya itulah hidup yang penting rejeki kita cukup dan barokah" ujar beliau saat itu, karena sepinya order yang datang maka beliau pun memikirkan bagaimana supaya usaha kaligrafi ini tidak mati, ketika sedang berjalan-jalan di sebuah pasar tradisional di surabaya beliau bertemu dengan seorang pemuda asal malang Jawa Timur yang pandai membuat gambar binantang dari jarum dan benang, setelah perkenalan yang singkat itu beliau seakan-akan menemukan kembali titik terang dalam kemelut bisnis kaligrafinya, ide pun muncul dengan ketelatenan,keuletan dan kretifitas maka terbitlah 'BAROKAH kaligrafi', (nama pertama ELBARAKA KALIGRAFI sebelum di ganti) pengrajin kaligrafi unik berbahan dasar jarum dan benang emas, order pun mulai bemunculan kembali seiring perkembangan waktu dan demi menjaga karya cipta keuletan seorang Subandi maka usaha ini pun di legalisasi menjadi UD ELBARAKA KALIGRAFI, ketika di tanya apa resep beliau bisa bertahan selama hampir dua dekade ini ?? beliau pun menjawab " jujur " dan " kaligrafi ini proses pembuatannya cukup rumit dan membutuhkan ketelitian yang tinggi jadi para pesaing akan sulit untuk menirunya" ujarnya seraya tertawa, beliau tak henti-hentinya mengucap syukur atas karunia dan rahmat yang dilimpahkan ALLAH SWT kepadanya , saat ini usaha kaligrafi ini telah terbina di bawah naungan DEWAN KERAJINAN NASIONAL DAERAH (DEKRANASDA) kota SURABAYA sebagai salah satu UKM yang bisa mewakili KERAJINAN unik khas SURABAYA ,
saat ini pegawai kami sudah mencapai sekitar 50 orang , terbagi ata 25 pegawai tetap/harian dan 25 pegawai lepas atau borongan,
untuk melihat lebih detail tentang semua produk J'art KALIGRAFI GALLeRY silahkan klik di sini
saat ini pegawai kami sudah mencapai sekitar 50 orang , terbagi ata 25 pegawai tetap/harian dan 25 pegawai lepas atau borongan,
untuk melihat lebih detail tentang semua produk J'art KALIGRAFI GALLeRY silahkan klik di sini