• Jumat, Juli 23, 2010
  • Administrator
Selama ini masyarakat mungkin hanya tahu bahwa manusia serigala adalah suatu sosok imajinasi dalam sebuah film. Tapi sebenarnya ada orang yang mengalami kelainan genetik dan dikenal dengan sindrom manusia serigala (wolfman syndrome).

Kondisi ini dialami oleh Pruthviraj Patil yang sejak lahir sudah menderita kondisi genetik langka, dan diyakini menjadi salah satu dari 50 orang di seluruh dunia yang memiliki wolfman syndrome.

Pruthviraj dan keluarga telah mencoba berbagai macam pengobatan mulai dari pengobatan alami, tradisional hingga operasi laser, tapi tidak ada yang terbukti berhasil menyembuhkannya. Sampai-sampai Pruthviraj merasa frustasi karena tidak bisa keluar rumah.

Kondisi ini dalam istilah medis dikenal dengan hypertrichosis, yaitu suatu kondisi sangat langka yang menyebabkan suatu pertumbuhan rambut berlebih dan tebal di seluruh tubuhnya. Hingga kini masih sedikit informasi yang diketahui oleh para ahli mengenai penyebab penyakit ini.

Salah satunya adalah sebuah teori yang menyebabkan adanya gen tertentu di dalam tubuh yang berhubungan dengan masa lalu rantai evolusi manusia, sehingga seseorang memiliki pertumbuhan rambut yang abnormal.

Teori lain yang berkembang mengenai penyebabnya seperti adanya gangguan genetik, salah satu efek setelah orang terkena kanker atau akibat gangguan obat dan metabolisme.

"Saya ingin menghapus semua rambut ini, tapi para dokter tidak memiliki jawaban bagaimana caranya. Sulit bagi saya untuk keluar dari rumah, karena orang-orang tidak dapat mengenal saya," ujar Pruthviraj, seperti dikutip dari Telegraph, Jumat (23/7/2010).

Akibat kondisinya yang seperti itu, Pruthviraj harus merasakan adanya intimidasi sepanjang masa kecilnya, sehingga ia tidak bisa meninggalkan desa asalnya di India karena sikap tak bersahabat dari orang-orang.

Bahkan beberapa masyarakat sempat berpikir bahwa kelahirannya adalah suatu pertanda buruk karena tubuhnya yang unik dan berbeda dari yang lain.

Pengobatan yang ada untuk kondisi ini masih dalam tahap percobaan, karena itu sebagian besar penderitanya harus rajin mencukur rambut di tubuhnya agar bisa berbaur dengan masyarakat biasa.

Hypertrichosis bisa membuat seseorang memiliki rambut berlebih di seluruh tubuh atau di beberapa bagian tubuh tertentu saja. Selain itu ada yang mengalaminya akibat faktor bawaan tapi ada juga yang baru berkembang beberapa tahun kemudian.

Sindrom manusia serigala ini dibagi menjadi beberapa tipe, yaitu:

   1. Congenital Hypertrichosis Terminalis, yaitu rambut menjadi berwarna dan terjadi setelah bayi baru lahir.
   2. Naevoid Hypertrichosis, yaitu tumbuhnya rambut yang berlebihan di satu daerah tubuh saja dan terjadi sejak bayi lahir.
   3. Acquired Hypertrichosis, yaitu tumbuhnya rambut secara berlebihan setelah beberapa waktu kehidupan yang bisa terjadi di seluruh tubuh atau pada satu daerah tertentu saja.(ver/ir)
| detikhealth |
  • Jumat, Juli 23, 2010
  • Administrator
Kompetisi game nasioal yang digelar oleh Megaxus Infotech kembali diselenggarakan pada 22-25 Juli. Total hadiah yang diperebutkan dalam Megaxus Olimpiade tahun ini adalah Rp 220 juta.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, olimpiade itu akan memperlombakan beberapa game daring yang selama ini didistribusikan oleh Megaxus, seperti Audition AyoDance, Lineage II, dan WarRock.

Game Ayodance menjaring 1.127 peserta, Lineage II dengan 288 peserta, dan War Rock 288 peserta. Selain dari jumlah peserta yang meningkat, para relawan yang terlibat dalam kompetisi itu bertambah dari 100 menjadi 309 orang.

“Ini bukti bahwa acara ini sangat diminati oleh pemain game online,” kata Eva Muliawati, Managing Director PT Megaxus.

Tahun ini peserta grand final Audition AyoDance berasal dari kota Medan, Yogyakarta, Palembang, Surabaya, Bandung, dan Jabodetabek dengan total 112 pemain yang tergabung dari beberapa game center. Seluruhnya remaja yang harus menyerahkan surat ijin dari orang tua dan sekolah terlebih dahulu.

Sedangkan peserta Lineage II: The Chaotic Throne dibuka untuk umum dengan peserta grand final 36 pemain dari kota Jabodetabek, Surabaya, Bandung, dan Palembang.

Untuk game War Rock, tahun ini diikuti oleh 47 pemain dari kota Jabodetabek, Madiun, Samarinda, Manado, Malang, Belitung, dan Bandung. Megaxus juga menggelar kontes Cosplay, atau tampil seperti tokoh di dalam game. DEDDY SINAGA
| tempo |
  • Jumat, Juli 23, 2010
  • Administrator
Predators dimulai dengan sebuah akhir dan berakhir dengan sebuah awal. Lalu, tidak ada tengah-tengah. Atau, keseluruhan film ini adalah bagian tengah dari sebuah perjalanan, yang sudah dimulai sejak lama, dan sepertinya tidak akan pernah berakhir. Ini adalah sebuah siklus.

Seseorang jatuh dari langit, melayang-layang sebelum akhirnya parasutnya mengembang, lalu mendarat di sebuah hutan dan kita bisa saja mengira ini adalah sebuah film tentang perang Vietnam. Tapi, kita tahu bahwa Predators (jamak) adalah sekuel dari Predator (1987) dan Predator 2 (1990). Saya menonton Predator ketika duduk di bangku SMP dan mengenangnya sebagai sebuah film yang aneh: makluk-makluk menakutkan bermata sinar inframerah, dan berdarah hijau muda.

Maka, ketika menonton Predators, yang bisa saya lakukan dari awal hanyalah menunggu munculnya "makluk itu", untuk kembali menikmati sensasi visual sebuah perburuan yang ganas, brutal dan tidak mengenal ampun. Dengan tatapan mata inframerahnya, mereka tahu posisimu dan siap memangsamu. Sementara, kau bahkan tidak tahu mengapa dan bagaimana bisa berada di tempat itu. Tapi kau tidak sendiri.

Lelaki yang terjun bebas di hutan itu, ternyata jatuh bersama 7 orang lainnya. Naluri sebagai orang yang saling asing, mereka pun langsung mewaspadai satu sama lain, saling mengarahkan moncong senjata. Sebagian dari mereka berseragam militer, namun ada juga seorang dokter dan narapidana pelarian dengan seragam penjaranya. Ada satu perempuan di antara mereka, juga berseragam militer. Dan, seorang berwajah oriental dengan penampilan yang necis ala eksekutif perusahaan. Mereka tidak tahu mengapa dan bagaimana bisa sampai di hutan itu.

Dengan angkuh, lelaki yang jatuh pertama kali tadi mengangkat diri sebagai semacam pimpinan rombongan. Dia seorang lelaki berwajah Rusia, dingin dan sengak. Si perempuan berkali mencoba membuka percakapan dengannya namun hanya jawaban-jawaban tidak bersahabat yang dia dapat. Tapi, pria itu begitu serba tahu. Dia tahu asal-usul anggota rombongannya saat ini, dan mengatakan, "Kita adalah orang-orang yang dipilih". Tapi, ketika si perempuan minta penjelasan lebih lanjut, pria itu kembali dingin dan membisu. Suatu kali, dia malah mengutip kata-kata Hemingway.

Sepanjang film, kita diajak mengikuti perjalanan 8 orang misterius ini. Mereka terus merangsek ke dalam hutan untuk mencari jalan keluar, namun pada suatu titik, mereka terperangah. Di ujung sebuah jurang, mereka melihat langit begitu dekat dan planet-planet lain berada di atas kepala mereka. Saat itulah mereka baru sadar, mereka berada di sebuah planet yang lain lagi, dan itu bukanlah bumi. Jalan keluar menjadi semakin jauh dari harapan ketika kemudian bermunculan anjing-anjing hutan yang sangat aneh dan liar, yang disusul dengan kemunculan makluk lain yang lebih aneh lagi.

Sutradara Nimrod Antal mempertahankan "keaslian" sekuel ketiga film Predator ini sebagai sebuah horor-thriller tentang perburuan alien terhadap manusia, dan meramunya dengan science-fiction tentang "survival" yang mencekam.

Adrien Brody yang sebelumnya kita saksikan sebagai pria kurus dalam film The Pianist, kali ini telah berubah menjadi pria berseragam militer yang berotot dan tampak sangat jahat, tidak berperasaan dan bahkan tidak bersedia menyebutkan namanya.

Nyaris tanpa drama, atau pun percakapan basa-basi, film ini menyajikan ketegangan tidak henti.

Tak ada waktu untuk memikirkan tentang plot. Bahkan kita juga tidak peduli kalau di antara rombongan itu ada penembak jitu dari Israel atau anggota pemberontak Sierra Leone. Dan, ketika si Rusia yang diperankan Adrien Brody itu sekali lagi mengulang pernyataan bahwa mereka adalah orang-orang yang dipilih, kita sudah kehilangan rasa ingin tahu. Rasanya sudah cukup kalau kita tahu dari awal bahwa mereka akan mati satu per satu, dan tidak sulit juga menebak siapa yang akan selamat. Tapi, apa artinya selamat, jika kau berada di suatu tempat yang sama sekali asing, bahkan kau tidak tahu mengapa bisa sampai di situ?

Sekarang, setelah bukan anak SMP lagi, saya bisa berkata, Predators adalah sebuah kritik yang keras dan sarkastik terhadap segala bentuk dan praktik perburuan dalam kehidupan. Dan, betapa tragis bila faktanya: tidak ada perburuan yang lebih menggairahkan dibandingkan dengan perburuan (terhadap) manusia. Dan, ini adalah sebuah siklus. (eny/eny)
| detikmovie |
Aplikasi iPhone milik CNN yang dirilis tahun lalu disambut baik oleh kalangan kritikus dan pengguna. Kini, CNN berambisi membawa aplikasi tersebut ke mancanegara dengan merilis aplikasi iPhone versi internasional, dan membebaskan biayanya.

Seperti dikutip dari laman CNN, 23 Juli 2010, aplikasi CNN versi internasional mirip dengan aslinya. Di sana CNN menyajikan berita-berita penting di dunia melalui teks, video, dan foto, serta menyediakan push notification, regionalization, dan perangkat personalisasi.

Perbedaan besar antara aplikasi internasional dan domestik adalah soal harga. Pelanggan CNN iPhone di AS harus membayar US$2 untuk aplikasi CNN. Sedangkan pelanggan di luar AS bisa mengunduh versi internasional CNN dengan gratis.

Pada aplikasi tersedia fitur Latest Headlines di mana pelanggan bisa dengan mudah berselancar untuk membaca berita dalam kategori kawasan regional melalui kategori "My CNN" Personalization.

Sedangkan dalam iReport, pengguna akan terhubung dengan komunitas berita pembaca CNN. Pengguna bisa melihat-lihat konten yang diunggah pembaca CNN lainnya atau mengungah konten sendiri. Materi yang diunggah bisa di-sharing melalui email, email, Twitter, atau Facebook langsung dari aplikasi.

Aplikasi versi internasional ini membutuhkan iOS 3.0 atau terbaru agar dapat bekerja.
| vivanews |
  • Jumat, Juli 23, 2010
  • Administrator
Para Ilmuwan menyatakan mahluk asing bukan tidak mungkin menggunakan Twitter.

Seperti dilaporkan Mailonline, satu tim ilmuwan memperkirakan bahwa mahluk asing mungkin  sudah beberapa dasawarsa menggunakan tweets kosmis ''untuk menghubungi manusia" namun luput dari perhatian.

Pesan yang dikirim tentunya tidak terbatas 140 karakter seperti di Twitter, kemiripannya adalah pesan itu dikirim pendek dan terarah, bukan disiarkan terus menerus ke segala arah seperti yang selama ini diperkirakan.

Alasannya? karena peradaban asing cenderung berusaha membuat teknologi pensinyalan yang efisien.

"Pendekatan ini dapat diibaratkan mengirim pesan pendek lewat  Twitter dan bukan pesan seperti Novel 'War and Peace'," kata Dr James  Benford, ahli fisika dan presiden Microwave Sciences.

Saudara kembarnya Gregory, astrofisikawan di University of California menambahkan bahwa pada semua bentuk kehidupan, evolusi akan memilih yang efisien.

"Mengirimkan sinyal melewati tahun-tahun cahaya akan membutuhkan sumber daya yang besar," katanya.

Duo saudara itu mencari bentuk lain kehidupan di galaksi tapi mencoba berpikir dari sudut pandang mahluk asing.

Mereka menyimpulkan bahwa ilmuwan yang terlibat di Search for Extra-Terrestrial Intelligence atau SETI, mungkin telah mengambil pendekatan yang keliru selama lima dekade.

Benford bersaudara dalam tulisan mereka di jurnal Astrobiology, menyatakan sinyal mahluk asing tidak disiarkan ke segara arah tapi secara sempit diarahkan pada 9 hingga 10 gigahertz .

Pencarian SETI ibarat mercusuar menyisir  galaksi tapi hal itu bisa  melewatkan saat-saat mahluk asing mengirim pesan singkat mirip  Twitter berisi "kami ada di sini".

Duo Benfords juga mengatakan ilmuwan SETI mencari di tempat yang salah.

Strategi mereka antara lain mendengarkan sinyal dari bintang terdekat, padahal menurut Benfords, seharusnya ilmuwan mengarahkan perhatian kepada pusat galaksi.

"Bintang-bintang itu bermiliar-miliar tahun lebih tua dari matahari kita, berarti ada kemungkinan yang lebih besar untuk  kontak dengan peradaban yang lebih maju daripada mengarahkan receiver-receiver ke kelompok bintang yang lebih muda dan lebih sedikit," tulis Gregory Benford.
| Antara
  • Jumat, Juli 23, 2010
  • Administrator
Sony Ericsson mengumumkan duo terbaru yang meneruskan warisan ponsel Sony Ericsson seri walkman, yaitu Zylo dan Spiro. Zylo dan Spiro merupakan generasi terbaru ponsel dari seri walkman, Aony Erricson.

"Zylo merupakan generasi terbaru dari W595, sedangkan Spiro generasi terbaru W395," kata Hanny Sanjaya, Manager Product Group Marketting dari Sony Ericsson, Kamis(22/07/2010).

Zylo dan Spiro merupakan ponsel walkman pertama yang dikeluarkan Sony Ericsson tahun ini. "Pada tahun 2008, kami mengeluarkan 10 tipe walkman phone. Nah, pada tahun 2009-2010, Sony Ericsson banyak mengeluarkan handphone dengan communication entertainment-nya. Kami enggak mau menghilangkan walkman phone begitu saja. Pada tahun ini, Zylo dan Spiro menjadi walkman phone penerus sekaligus menjadi walkman phone pertama di tahun 2010," tutur Hanny.

Dengan desain lengkungan bentuk tubuh (human curvature), slide keypad, Sony Ericsson mencoba mencuri perhatian para pencinta ponsel musik dengan harga yang terjangkau. "Spiro mungkin akan keluar dengan harga berkisar Rp 900.000, sedangkan Zylo dengan harga Rp 1.500.000," ujar Hanny.

Tidak hanya itu, ukuran layar yang selebar 2.2 inchi membuat Zylo dan Spiro menjadi ponsel non-layar sentuh terlebar yang pernah ada. "Handphone dengan layar 2,2 inchi biasanya sudah bisa touch screen, tetapi tidak dengan Zylo dan Spiro. Dengan LCD sebesar itu, Zylo dan Spiro menjadi LCD non-touch screen terbesar yang pernah ada," kata Hanny.

Dengan target market anak muda yang aktif, aplikasi Zylo dan Spiro akan memanjakan mereka, terutama bagi pencinta musik dan penggila jejaring sosial.

"Pada Zylo terdapat format audio FLAC yang memungkinkan mendengarkan musik yang sudah dikompres tanpa mengurangi kualitas suaranya. Ada juga music call yang dapat menambahkan background musik saat sedang berbincang ditelpon dan masih banyak aplikasi unik lainnya," papar Hanny.
| Kompas
  • Jumat, Juli 23, 2010
  • Administrator


Kala dahaga, es kelapa muda biasanya menjadi salah satu minuman menyegarkan yang banyak diburu orang. Jika anda adalah salah satunya dan ingin merasakan sensasi baru dalam menikmati minuman alami tersebut, di Jalan Ahmad Yani Kilometer 12 Gambut, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan ada sebuah kedai, namanya warung “Es Nyiur Jahe Gula Aren” yang siap memberikan citarasa yang unik dan segar bahkan menyehatkan sekaligus.

Warung Mama Icha letaknya strategis karena berada di pinggir jalan by pass yang merupakan perlintasan arah menuju luar kota Banjarmasin. Tapi bukan saja karena letaknya yang strategis hingga tampak ramai pengunjung, namun karena sajian dalam warung ini adalah Es Nyiur Jahe Gula Aren, yang khas dan menyehatkan. Mereka yang singgah di warung ini berasal dari berbagai daerah, termasuk warga negara India dan Korea yang bekerja di Banjarmasin.

Warung yang setiap harinya buka pukul 9 pagi hingga jam 5 sore ini rata-rata menghabiskan 300 butir kelapa muda. Namun jika pada hari-hari libur bisa dua kali lipat dari biasanya..

Kelapa muda sengaja didatangkan dari wilayah Kapuas Kalimantan Tengah yang selama ini di kenal sebagai kawasan penghasil kelapa muda kualitas unggul.

Selain menyajikan minuman favorit es kelapa muda jahe gula aren, pengunjung juga bisa mencoba menu lain yang tak kalah nikmatnya, seperti es nyiur kelapa muda aren, es nyiur karamel.

Cara disajikanpun disesuaikan dengan pesanan pengunjung.
Namun umumnya pelanggan lebih memilih minum langsung di batok kelapa muda, karena rasanya dijamin lebih nikmat dan seger.

Dibanding warung es kelapa muda lainnya, di warung Mama Icha ini, pengunjung mendapatkan tambahan manfaat kesehatan seperti menyembuhkan asam urat, kolesterol, masuk angin dan keracunan. Pasalnya, bahan baku es ini terdiri dari bahan alami yang biasa di gunakan sebagai ramuan obat-obatan.

Menurut Mama Icha, warung es nyiur jahenya ini mulai dikenal masyarakat sekitar tahun 2004 lalu. Rata-rata mereka yang datang karena penasaran ingin mencicipi segarnya es kelapa muda jahe gula aren buatannya.

Untuk menikmati satu kelapa jahe gula aren yang penuh khasiat ini, anda cukup merogoh kocek 8 Ribu hingga 9 Ribu Rupiah.
  • Jumat, Juli 23, 2010
  • Administrator
Organ reproduksi merupakan salah satu organ tubuh yang paling sensitif. Perlakuan-perlakuan tertentu pada alat kelamin, baik laki-laki maupun perempuan, dapat membuatnya mengalami cedera.

Cedera kelamin biasa juga disebut dengan scrotal trauma, straddle injury atau toilet seat injury. Cedera ini bisa sangat menyakitkan dan bisa mengalami pendarah hebat.

Cedera pada kelamin dapat mempengaruhi organ reproduksi dalam, kandung kemih serta uretra. Cedera yang terjadi bisa saja ringan atau bahkan sangat parah, yang dapat berupa kerusakan temporer atau permanen.

Cedera kelamin banyak terjadi pada anak-anak. Pada anak perempuan (biasanya kurang dari 4 tahun) bisa terjadi karena ia memasukkan benda asing ke dalam vaginanya, sebagai bagian dari dari eksplorasi tubuh. Benda-benda yang dimasukkan tersebut seperti tisu toilet, krayon, manik-manik, pin atau tombol mainan.

Sedangkan pada laki-laki, salah satu penyebab cedera kelamin yang sering terjadi adalah karena ia mengalami kecelakaan atau terjatuh dari toilet. Penyebab umum lainnya adalah tekanan pada pedal sepeda, slip di selangkangan pada saat bermain dan terjepit resleting celana.

Dilansir dari Howstuffworks, secara umum penyebab terjadi cedera kelamin adalah:

   1. Adanya benda asing yang masuk ke vagina
   2. Kecelakaan
   3. Pemerkosaan
   4. Pelecehan seksual
   5. Cedera resleting
   6. Trauma fisik


Gejala

   1. Sakit perut
   2. Luka dan pendarahan
   3. Memar
   4. Perubahan bentuk pada daerah yang cedera
   5. Pingsan
   6. Benda asing tertahan di bagian tubuh dan menyebabkan sakit yang parah
   7. Selangkangan nyeri atau sakit kelamin
   8. Bengkak
   9. Kekeringan urine
  10. Muntah
  11. Sakit pada saat buang air kecil atau bahkan ketidakmampuan untuk buang air kecil
  12. Vagina berbau dan mengeluarkan lendir


Untuk mengatasi hal tersebut dan menghindari pelecehan seksual, sebaiknya anak diperkenalkan pendidikan seks yang menerangkan tentang dampak benda asing yang bisa melukai organ kelaminnya, terutama anak perempuan.

Selain itu, ajari teori keselamatan pada anak-anak dan ciptakan lingkungan yang aman di sekitarnya. Juga, jauhkan benda-benda kecil dan berbahaya dari jangkauan anak-anak. sumber
  • Jumat, Juli 23, 2010
  • Administrator
Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional akan membangun stasiun peluncuran satelit di Pulau Enggano, Kecamatan Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara.

Rencana itu disampaikan Sekretaris Utama LAPAN Bambang Kusumanto usai menggelar pertemuan dengan Gubernur Bengkulu Agusrin Najamudin di Gedung Daerah, Bengkulu, Kamis.

"Pertemuan hari ini untuk mematangkan rencana pembangunan stasiun peluncuran satelit di Pulau Enggano dan kami membutuhkan dukungan dari pemerintah daerah," katanya kepada wartawan.

Bambang mengatakan untuk tahap pertama akan dilakukan penandatanganan nota kesepakatan antara Pemerintah Provinsi Bengkulu dengan LAPAN pada 2 Agustus di Jakarta.

Selanjutnya, kata dia, akan dibentuk tim untuk melakukan sejumlah kajian dan survei untuk menentukan lokasi pembangunan stasiun peluncuran.

"Kami akan membuat studi kelayakan yang membutuhkan waktu enam bulan, kemudian analisis mengenai dampak lingkungan dan diharapkan pada 2011 sudah dimulai pembangunan fisik," katanya.

Selama ini, kata Bambang, LAPAN meluncurkan satelit ke sejumlah orbit melalui stasiun peluncuran Pameungpeuk, Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat.

Namun kapasitas stasiun peluncuran roket tersebut terbatas seiring dengan peningkatan jumlah penduduk di sekitar lokasi peluncuran sehingga menimbulkan risiko yang lebih besar.

"Stasiun peluncuran di Enggano ini rencananya lebih besar dari kapasitas di Pameungpeuk dan lokasinya juga strategis dan penduduknya masih sedikit," katanya.

Sementara itu Gubernur Bengkulu Agusrin Najamudin menyambut baik rencana LAPAN tersebut karena akan membantu pemerintah dalam mengawasi pulau terluar itu.

"Kami mendukung penuh rencana ini dan akan disosialisasikan kepada masyarakat di Pulau Enggano bahwa keberadaan stasiun peluncuran satelit ini tidak membahayakan jiwa mereka," katanya.

Agusrin mengatakan luas areal yang dibutuhkan untuk membangun stasiun tersebut sekitar 200 hektare (ha) dari 40 ribu ha luas pulau yang berjarak 106 mil dari Kota Bengkulu itu.

Pulau Enggano merupakan salah satu pulau terluar Indonesia yang dihuni lebih dari 2.600 jiwa masyarakat adat yang terbagi dalam lima suku besar yakni Kaitora, Kaahua, Kauno, Kaharuba dan Kaharubi. sumber

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive