• Sabtu, Desember 17, 2011
  • Administrator


Yaounde: Samuel Eto’o diskors 15 partai internasional oleh Federasi Sepakbola Kamerun (Fecafoot). Hukuman yang merupakan buntut dari peran Eto’o dalam aksi mogok bermain para punggawa Indomitable Lions, julukan Timnas Kamerun.

Mogok bermain dipicu sengketa bonus pada sebuah turnamen di Maroko, November lalu. Akibat aksi tersebut partai pertandingan persahabatan melawan Aljazair dibatalkan. Sementara itu, Eto’o yang merupakan kapten Timnas Kamerun memiliki waktu 10 hari untuk mengajukan banding.

Wakil kapten Enoh Eyong juga mendapat hukuman, namun lebih kecil ganjarannya, diskors dua partai. Sedangkan full-back Benoit Assou-Ekotto diganjar denda US$ 1.980 atau setara dengan Rp 17,8 juta. Keputusan dipublikasikan Fecafoot melalui laman resmi mereka, Jumat (16/12).

Kamerun gagal melaju ke putaran final Piala Afrika 2012. Jadi, jika hukuman itu tetap berlaku, maka Eto’o akan absen membela Kamerun pada partai kualifikasi Piala Afrika 2013 dan kualifikasi Piala Dunia 2014. Partai pertama kualifikasi PA 2013 yang harus dijalani Kamerun yakni melawan Guinea Bissau pada 29 Februari 2012. Sedangkan partai perdana kualifikasi PD 2014 akan menghadapi Republik Demokratik Kongo pada 1 Juni 2012.

Eto’o merupakan pemain paling banyak meraih gelar juara, tak cuma di Kamerun tapi juga di Afrika. Penyerang berusia 30 tahun ini antara lain telah tiga kali meraih trofi Liga Champions bersama dengan Barcelona dan Inter Milan. Eto’o yang empat kali menyabet gelar Pemain Terbaik Afrika juga turut menyabet medali emas Olimpiade 2000 dan menjuarai PA 2000 dan 2002.

Eto’o saat ini bermain di Liga Premier Rusia bersama dengan Anzhi Makhachkala mulai Agustus 2011. Kepindahan dari Inter itu membuat Eto’o menjadi salah satu pemain dengan gaji tertinggi di dunia.(DIM/BBC)

sumber : liputan6

Related Posts:

  • Sejumlah Mantan Pemain U-23 Kembali Membela TimnasBatu: Sejumlah mantan pemain U-23 siap kembali memperkuat timnas Garuda. Sederet nama, seperti Irfan Bachdim, Ferdinand Sinaga, Gunawan Dwi Cahyo, serta Abdul Rahman siap membela timnas Indonesia menghadapi Bahrain pada laga … Read More
  • Review: Akhir Tragis Indonesia di Pra Piala Dunia 2014Bola.net - Indonesia mengakhiri perjalanan di Pra Piala Dunia 2014 dengan tragis, kekalahan telak 10-0 dari Bahrain mengiringi terpuruknya persepakbolaan Indonesia.Indonesia sebenarnya memulai laga ini dengan optimisme yang c… Read More
  • Persebaya Tundukkan Arema di Stadion AnyarSurabaya (beritajatim.com) - Persebaya berhasil mengulang cerita 16 Januari 2010 lalu saat mengalahkan Arema di Surabaya. Minggu (4/3/2012) sore ini di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Bajul Ijo kembali menekuk Singo Edan deng… Read More
  • Kalah di Old Trafford United Tetap LolosAjax berhasil menundukkan Manchester United 2-1 di Old Trafford, Jumat (24/2) dini hari WIB. Meski menang di leg kedua, namun Ajax gagal memperoleh tiket ke 16 besar.Meski kalah di leg kedua, United tetap lolos berkat kemena… Read More
  • Delapan Besar Asia Jadi Target Timnas FutsalWakil Ketua Bidang Teknik Badan Futsal Nasional, Justinus Lhaksana, optimistis tim futsal Indonesia akan tampil baik di putaran final AFC Futsal Championship di Uni Emirat Arab, Mei Mendatang. Bahkan ia yakin Indonesia bisa l… Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive