• Minggu, Juni 19, 2011
  • Administrator
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh5rascWgBHbm4KtkQOx8tti_bHgA1b0oIHirNi3Jtpy9J6N-8sdWcDXBGaUVA1HNCuGifv1bJEJwg9usnwd7lMGMW_9A3hJElNhZbhqjDGyzNKyJYglgQ1pixHOlc3YID-cuqDIvksc7k/s200/tukang+cukur.jpgSeorang konsumen datang ke tempat tukang cukur untuk memotong rambut dan merapikan brewoknya. Si tukang cukur mulai memotong rambut konsumennya dan mulailah terlibat pembicaraan yang mulai menghangat.

Mereka membicarakan banyak hal dan berbagai variasi topik pembicaraan, dan sesaat topik pembicaraan beralih tentang Tuhan. Si tukang cukur bilang,”Saya tidak percaya Tuhan itu ada”.

“Kenapa kamu berkata begitu ???” timpal si konsumen.
“Begini, coba Anda perhatikan di depan sana, di jalanan… untuk menyadari bahwa Tuhan itu tidak ada.

Katakan kepadaku, jika Tuhan itu ada, Adakah yang sakit??, Adakah anak terlantar??. Jika Tuhan ada, tidak akan ada sakit ataupun kesusahan. Saya tidak dapat membayangkan Tuhan Yang Maha Penyayang akan membiarkan ini semua terjadi.”

Si konsumen diam untuk berpikir sejenak, tapi tidak merespon karena dia tidak ingin memulai adu pendapat. Si tukang cukur menyelesaikan pekerjaannya dan si konsumen pergi meninggalkan tempat si tukang cukur.

Beberapa saat setelah dia meninggalkan ruangan itu dia melihat ada orang di jalan dengan rambut yang panjang, gimbal, kotor dan brewok yang tidak dicukur. Orang itu terlihat kotor dan tidak terawat. Si konsumen balik ke tempat tukang cukur dan berkata,

“Kamu tahu, sebenarnya TUKANG CUKUR itu TIDAK ADA.”

Si tukang cukur tidak terima,” Kamu kok bisa bilang begitu ??. Bukankah Saya disini dan saya tukang cukur. Dan barusan saya mencukurmu!”

“Tidak!” elak si konsumen.
“Tukang cukur itu tidak ada, sebab jika ada, tidak akan ada orang dengan rambut panjang yang kotor dan brewokan seperti orang yang di luar sana”, si konsumen menambahkan.

“Ah tidak, tapi tukang cukur tetap ada!”, sanggah si tukang cukur.
” Apa yang kamu lihat itu adalah salah mereka sendiri, kenapa mereka tidak datang ke saya”, jawab si tukang cukur membela diri.

“Cocok!” kata si konsumen menyetujui. Sama dengan Tuhan, TUHAN ITU JUGA ADA !

Tapi apa yang terjadi… orang-orang TIDAK MAU Kembali kepada-NYA, dan TIDAK MAU MENCARI-NYA. Oleh karena itu banyak yang sakit dan tertimpa kesusahan di dunia ini.”

Related Posts:

  • 7 CIRI WANITA YANG SEDANG BERBOHONGDIKUTIP.COM - Banyak cara untuk mengetahui apakah pasangan pria berbohong. Namun, jangan salah, saat Anda berbohong tandanya juga bisa dideteksi pria. John DeVore, penulis ‘Mind of Man’ menuturkan sebenarnya lebih mudah mende… Read More
  • 8 TANDA COWOK BERMASA DEPAN CERAHDIKUTIP.COM - Apa yang Anda lihat ketika memilih pasangan? Pria yang berasal dari keluarga kaya dan terpandang? Jika tujuan hubungan Anda hanya saat ini, mungkin itu cukup. Namun, bila yang Anda cari adalah hubungan yang s… Read More
  • MANAKAH LEBIH SULIT, MAAF ATAU MEMAAFKAN ?DIKUTIP.COM - Lebih Sulit Minta Maaf Atau Memaafkan?. menurut saya tergantung kepada sifat orang tersebut. ada orang yang mudah meminta maaf tp sulit meminta maaf, ada juga orang yang sulit meminta maaf tapi mudah memaaf… Read More
  • TIPS AGAR LEBIH DICINTAI PACARDIKUTIP.COM - Siapa yang tak senang bila pasangan kita semakin hari semakin sayang dan kian diperhatikan. Kebahagaian hidup rasanya akan tercapai jika kita memiliki pasangan yang sangat mencintai, perhatian dan sayang. B… Read More
  • KISAH NYATA, CERITA CINTA DARI ORANG YANG SUDAH MENINGGALDIKUTIP.COM - Kisah ini merupakan kisah nyata yang saya alami, saya punya pacar ketika saya Kuliah semester pertama di bangku kuliahku teknik arsitektur, kami begitu dekat, dia seorang yang sangat baik, seorang wanita yang sa… Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive