• Minggu, Juni 19, 2011
  • Administrator
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhSktyWXgW56Av6xWEKxnmJB0Y-BmdxIS-WHIsE-1_zXjb74p6rM0t1iJoh6LBibo78q0Imyu21vjw7atM49ulp5MsEjG_zglOoSFg6RLot3aI2Xx0kPfVywk5-eXP1p29OmyOH2B3AIZQ/s200/paku.jpgPernah ada seorang anak lelaki yang berwatak buruk. Ayahnya memberi dia sekantung penuh paku, dan menyuruh memaku satu batang paku di pagar pekarangan setiap kali dia kehilangan kesabarannya atau berselisih paham dengan orang lain.

Hari pertama dia memaku 37 batang di pagar, karena hari itu anak tersebut tercatat berselisih paham dengan teman temannya. Pada minggu-minggu berikutnya dia belajar untuk menahan diri, dan jumlah paku yang dipakainya berkurang dari hari ke hari. Dia mendapatkan bahwa lebih gampang menahan diri daripada memaku di pagar.

Akhirnya tibalah hari ketika dia tidak perlu lagi memaku sebatang paku pun dan dengan Gembira disampaikannya hal itu kepada ayahnya. Ayahnya kemudian menyuruhnya mencabut sebatang paku dari pagar setiap kali bila dia berhasil menahan diri/bersabar.

Hari-hari berlalu dan akhirnya tiba harinya dia bisa menyampaikan kepada ayahnya bahwa semua paku sudah tercabut dari pagar. Sang ayah membawa anaknya ke pagar dan berkata: "Anakku, kamu sudah baik, tetapi coba lihat betapa banyak lubang yang ada di pagar. Pagar ini tidak akan kembali seperti semula."

Dengar arah baik baik nak. Kalau kamu berselisih paham atau bertengkar dengan orang lain, hal itu selalu meninggalkan luka seperti pada pagar ini. Kau bisa menusukkan pisau di punggung orang dan mencabutnya kembali, tetapi akan meninggalkan luka. Tak peduli berapa kali kau meminta maaf/menyesal.

Teman teman kita adalah perhiasan yang langka. Mereka membuatmu tertawa dan memberimu semangat. Mereka bersedia mendengarkan jika itu kau perlukan, mereka menunjang dan membuka hatimu. Tunjukkanlah kepada teman-temanmu betapa kau menyukai mereka

Related Posts:

  • ARTIKEL YANG MEMBUAT KITA TETAP SEMANGATDIKUTIP.COM - Salam penuh jiwa sukses………. Tetapalah Berbagi……….. Teruslah berkarya……… Banyak hal positif yang dapat Anda lakukan di tengah kesibukan rutin. Nikmatilah hidup sembari bekerja, niscaya Anda akan tetap mempert… Read More
  • KETAHUI 10 MANFAAT TERSENYUMDIKUTIP.COM - Tersenyum adalah suatu tindakan yang paling mudah, paling sederhana, paling murah dan paling menyenangkan di dunia.Berikut ini rangkuman tentang manfaat senyuman : 1. Senyum membuat Anda lebih menarik. Orang yg… Read More
  • 4 CIRI PRIA YANG SUKA BERBUALDIKUTIP.COM - Ada beberapa wanita yang kurang berpengalaman menghadapi laki-laki pembual? Bahkan mereka tak sadar bila mereka sedang dibohongi. Mungkin beberapa contoh ini bisa membuat Anda mengenali mereka lebih dalam… Read More
  • WANITA INDONESIA RENTAN DEPRESIDIKUTIP.COM - Selama menangani pasien-pasien dengan keluhan psikosomatik, saya sering mendapati dasar diagnosis dari pasien-pasien dengan keluhan-keluhan fisik yang tidak jelas ini adalah gangguan cemas dan depresi. Hal … Read More
  • MAS HARI, TUKANG BECAK ONLINEDIKUTIP.COM - Jangan sepelekan tukang becak di Yogya !!! Bukan hanya pintar bahasa Inggris dan Belanda, tetapi Blasius Haryadi atau akrab dipanggil Mas Hari, malah menggunakan dunia maya sebagai sarana komunik… Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive