Di sekuel ketiga ini game Assassin s Creed akan tetap memiliki cerita utama permusuhan antara Assasins dan Templar, namun dengan mengambil waktu saat revolusi amerika.
Dalam Assassin ‘s Creed III, muncul pahlawan baru bernama Connor yang memiliki ayah dari Inggris dan ibu asli dari Amerika. Dia dibesarkan oleh suku Mohawk dan disumpah untuk melawan ketidak adilan setelah desanya dibakar oleh penjajah kulit putih.
Sekuel game Assasin kali ini lebih berfokus di hutan-hutan yang memiliki banyak pohon dibanding dengan rumah-rumah dan bangunan seperti di dua sekuel sebelumnya.
Game ini akan diluncurkan pada tanggal 30 atau 31 Oktober nanti dan akan hadir di platform PlayStation 3, Xbox 360, dan PC. Dan menurut kabar yang beredar, Ubisoft menyatakan bahwa game Assassin s Creed 3 juga akan hadir di platform Nintendo Wii U.
Via Softpedia, Ubergizmo
sumber: beritateknologi.com