• Minggu, Juli 31, 2011
  • Administrator
Resep Untuk Buka Puasa Ramadhan - setelah saya memberikan menu sahur puasa ramadhan, kini saya mencoba memberikan resep buka puasa yang bisa anda hidangkan selama bulan suci ramdhan di tahun 2011 ini.

Selama bulan puasa penting sekali memikirkan menu sahur dan menu buka puasa, oleh karena itu disini kami akan memberikan resep berbuka puasa ramadhan untuk anda, silahkan di simak di bawah ini :

Bahan :
Menu Resep Masakan Untuk Buka Puasa Ramadhan 2011
  1. 250 gr tetelan daging sapi, potong kecil
  2. 1,5 ltr air
  3. 2 bh wortel, potong-potong
  4. 100 gr buncis, potong-potong 2 cm
  5. 150 gr kembang kol, petiki kuntumnya
  6. 2 btg daun bawang, iris kasar
  7. 2 btg seledri, iris kasar
  8. 1 bh tomat, potong-potong
  9. 3 siung bawang putih, cincang halus
  10. 50 gr kacang polong
  11. 1/4 btr biji pala
  12. 1/2 sdt lada bubuk
  13. 1 sdt garam
  14. 1 sdm minyak goreng untuk menumis
Cara membuat :
  1. Rebus tetelan daging bersama pala sampai empuk. Bila daging belum empuk dan air berkurang banyak, tambahkan air panas secukupnya.
  2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih sampai harum, langsung masukkan ke dalam kaldu daging, didihkan.
  3. Bubuhkan lada dan garam, masukkan wortel, buncis, kembang kol, daun bawang, seledri, dan tomat, masak sampai sayuran matang.
  4. Sebelum diangkat, masukkan kacang polong, didihkan sebentar, angkat.


Menu Resep Tajil Buka Puasa Enak sekali bisa anda lihat di bawah:

Singkong Kuah Santan Legit

DetailBahan:
500 gr singkong, kupas, cuci potong 2 x 2 x 2 cm
500 ml air
½ sdt garam
3 lembar daun pandan
50 gr gula pasir
250 ml santan dari 1 butir kelapa
100 gr nangka potong kotak-kotak

Areh:
100 ml santan
½ sdt garam
1 sdm gula pasir
1 sdm tepung maizena, cairkan dengan sedikit santan

Cara membuat:
1. Rebus singkong, air, garam dan daun pandan, di atas api kecil, sampai singkong matang dan air habis. Jaga singkong jangan sampai hancur. Jika singkong belum empuk tambahkan air lagi masak hingga air habis.
2. Tambahkan gula pasir dan santan, aduk perlahan agar singkong tidak hancur hingga mengental. Masukkan potongan nangka, aduk rata, angkat, sisihkan.
3. Campur semua bahan areh, didihkan hingga kental, angkat, sisihkan.
4. Masukkan adonan singkong dalam mangkok, siram dengan areh. Sajikan.
Untuk 6 orang

Roti panggang Keju

Bahan

Menu Resep Masakan Untuk Buka Puasa Ramadhan 20114 lembar roti wholewheat atau brown bread
Olesan, aduk rata:
100 ml cream cheese
2 sdm MILO

Topping:
20 g Nestlé KOKO KRUNCH, memarkan
50 g keju Cheddar parut
4 lembar lettuce, iris halus

Cara membuat :

Panggang roti dengan toaster hingga agak kering. Angkat.
Olesi masing-masing permukaan roti dengan bahan Olesan hingga rata.
Beri Topping, sajikan segera.

Selain whole wheat bread, bisa dipakai roti tawar dengan taburan kismis, roti jagung manis atau roti pandan agar tidak bosan.

Kalori : 243 Kal Protein : 8.75 gr Lemak : 14.87 gr Karbohidrat : 19.95 gr Serat : 2.48 gr

Silahkan di coba membuat resep menu buka puasa dan menu sahur, kali ini kami memberikan sop daging sapi, semoga ibadah anda berjalan lancar dan semoga amal ibadah anda di terima oleh allah SWT, jangan lupa juga baca artikel kami tentang sms ramadhan.

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive