• Jumat, Februari 24, 2012
  • Administrator
KENDAL, KOMPAS.com - Tertangkapnya oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kabupaten Kendal Jawa Tengah beserta barang bukti berupa paket sabu-sabu seberat 0,3 gram beberapa waktu lalu, menandakan kabupaten Kendal merupakan salah satu jalur peredaran narkoba. Selain narkoba jenis sabu-sabu, jenis ganja yang telah dikemas dalam bentuk lintingan juga telah beredar.

Peredaran narkoba di Kendal disinyalir karena jalur Kendal merupakan daerah yang dekat dengan kota Semarang. Menurut Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Kendal, Teguh Budi, peredaran narkoba telah masuk di segala kalangan, termasuk di kalangan pelajar.

"Beredarnya narkoba ataupun pil daftar jenis G di kalangan pelajar patut diwaspadai," kata Teguh, Kamis (23/2/2012).

Untuk itu, lanjut Teguh, pihaknya telah bekerja sama dengan jajaran Polres Kendal dan pihak terkait, untuk memantau peredaran narkoba di Kendal, khususnya di tiga wilayah yang ada di Kabupaten Kendal, yakni Weleri, Sukorejo, dan Kaliwungu. Pasalnya tiga daerah itu berbatasan dengan daerah lain. Kaliwungu berbatasan dengan Semarang, Weleri perbatasan dengan Kabupaten Batang dan Sukorejo berdekatan dengan Kabupaten Temanggung.

"Lama-lama Kendal bisa menjadi lahan empuk peredaran narkoba khususnya kalangan pelajar jika peredarannya tidak dicegah. Untuk itu,kami berharap kepada orang tua maupun guru terus memantau kelakuan anaknya atau siswanya," kata jelasnya.

Teguh menegaskan, untuk menekan peredaran narkoba di kalangan pelajar, BNN Kabupaten Kendal akan gencar melakukan razia di sekolah-sekolah dan instansi pemerintah. Selain itu BNNK Kendal juga akan melakukan kerja sama dengan pihak LP Kendal untuk mensosialisasikan bahaya narkoba bagi napi.

Dari data Kepolisian Resor Kendal, diketahui selama tahun 2011 sudah ada 15 kasus narkoba yang ditangani oleh Polres Kendal. Polres juga sudah menangkap 17 tersangka, baik sebagai pengedar maupun pemakai. Barang bukti yang telah diamankan, 31.533 butir dextro, 145 trihex, dan 6,8 gram ganja.

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive