• Minggu, Januari 22, 2012
  • Administrator
POLRI
Kediri - Pada momen hari Raya Imlek di Kabupaten Kediri sedikit berbeda di banding sejumlah daerah lain. Pihak kepolisian setempat akan fokus mengamankan gereja, mengingat di Kabupaten Kediri tidak ada klenteng sebagai tempat ibadah untuk umat konghucu.

"Selain mewaspadai Gereja, sejumlah personil yang kita siagakan akan mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas menuju Kota Kediri," ujar Kabag Ops Polres Kediri Kompol Sugito, Sabtu (21/01/2012).

Masih katanya, pengamanan gereja juga diperlukan, guna mengantisipasi aksi terorisme yang memanfaatkan kelengahan petugas. Saat moment imlek ini, kepolisian kabupaten dan Kota Kediri lebih intensif melakukan koordinasi dalam hal pengamanan.

Terpisah, Kasubag Humas Polres Kediri Kota AKP Surono menjelaskan, pada momen untuk perayaan imlek di Kota Kediri pihaknya bakal menerjunkan dua tim keamanan baik tertutup maupun terbuka.

Ada sebanyak 30 personil dari polsek maupun Sabhara dan 20 anggota dari satuan intelkam. Penjagaan ini akan mulai dilakukan pada Minggu besok dan berakhir satu pekan depan.

sumber: beritajatim

Related Posts:

  • Pengangguran Di Indonesia Mencapai 8 JutaLiputanKami.com - Angka pengangguran di Indonesia masih sangat mencengangkan. Menurut data Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi, jumlah penganggur terbuka di Indonesia mencapai 8,32 juta orang atau 7,14 persen dari 1… Read More
  • Badak Dibantai, Cula Dijadikan Obat KuatLiputanKami.com: Badak Hitam Afrika sudah dinyatakan punah, demikian pula dengan Badak Jawa di Vietnam. Spesies terakhir ditemukan mati mengenaskan, terluka tembak di kaki, culanya dipotong. Di Afrika Selatan bahkan terjadi p… Read More
  • 175 Prajurit TNI Kembali dari KongoJakarta - Sebanyak 175 prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas Kompi Zeni TNI Kontingen Garuda (Konga) XX-H/MONUSCO (Mission de I'Organisation de Republic des Nation Unies Pour la Stabilisation en Republique Democratiq… Read More
  • Tarif Hotel di Baturraden MelonjakPurwokerto - Tarif hotel di kawasan wisata Baturraden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah (Jateng, naik hingga 100% lebih jika dibandingkan dengan hari normal. Sementara itu, sedikitnya 700 pendaki siap menuju puncak Gunung Slam… Read More
  • Sejumlah Jalan di Bali Ditutup BesokDenpasar: Menjelang perayaan tahun baru 2012, sejumlah ruas jalan menuju kawasan wisata di Bali akan ditutup untuk kendaraan bermotor, Sabtu (31/12). Penutupan akan berlangsung mulai pukul 16.00 WITA hingga 1 Januari pukul 05… Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive