"Kita diminta untuk tidak memberikan informasi soal pasien," ujar salah satu suster yang berjaga di loby rumah sakit, Senin (18/7).
Sementara itu, sebuah sumber yang dekat dengan Dian mengatakan kalau istri Indraguna Sutowo itu melahirkan bayi laki-laki.Dalam persalinannya, Dian dibantu oleh dokter, dr Ali Sungkar, SpOG, yang selama ini menjadi dokter pribadi. Sementara pemilihan RS YPK Menteng sendiri karena memang terletak tidak jauh dari letak kediamannya di Jl Kamboja, Menteng, Jakarta Pusat.
"Biar lebih dekat dan memang dia sudah percaya dengan pihak RS YPK Menteng," ujar sumber tersebut.
[via - tabloidbintang]
Administrator