Kereta Termewah Maharaja’s Express, Kereta pariwisata paling mewah di India memulai perjalanan perdananya dari satu kota di bagian timur negeri tersebut pada Sabtu malam. Kereta yang diberi nama “Maharajas Express” itu diluncurkan di stasiun Kolkata pukul 22.10 waktu setempat oleh Menteri Perkeretaapian India Mamata Banerjee. Demikian laporan media India, Sabtu malam. “Selama enam hari dan tujuh malam berikutnya, kereta tersebut akan berhenti di enam stasiun sebelum sampai ke tujuan, New Delhi. Hal itu akan menjadi perjalanan unik pan-India, dan wisatawan dapat mengunjungi banyak tujuan terkenal, seperti kota warisan dan hutan lebat, tempat pendatang mungkin memiliki kesempatan untuk melihat harimau,” kata Banerjee. Kereta tersebut hanya membawa 88 penumpang di 23 gerbong yang didekorasi dengan baik. Gerbong ini diperlengkapi sistem pengatur temperatur individual, toilet ramah lingkungan, perangkat TV, pemutar DVD, internet dan telepon hubungan langsung. Semua makanan dan minuman gratis. Ada empat kategori gerbong, yaitu junior suite dengan harga tiket 800 dollar AS per orang per hari, kabin deluxe dengan harga 900 dollar AS, suite dengan 1.400 dollar AS dan presidential suite dengan harga 2.500 dollar AS. Menurut kementerian tersebut, hal baru ini menciptakan sejarah dalam perkeretaapian India, dan akan meningkatkan pembangunan industri pariwisata.
Sabtu, Oktober 09, 2010
Administrator
UNIK
Related Posts:
Sejarah Topi KoboiJohn Batterson Stetson adalah seorang Amerika yang lahir di Orange, New Jersey tahun 1830. Sampai saat ini nama Stetson melekat sebagai bagian dari istilah “the real Stetson hat” atau yang umum kita kenal dengan t… Read More
10 Jenis Ikan Paling Cantik Di Dunia10.African CichlidsIkan ini diucapkan sebagai “Sick-Lids”. Ikan ini ditemukan di 3 danau di Afrika: Malawi, Tanganyika, dan Victoria. Spesies yg ada di Danau Victoria jumlahnya kurang beragam dan kurang berwarna-warni diba… Read More
Anjing-anjing Terjelek di Dunia… Read More
10 Hewan Herbivora Paling Buas dan BerbahayaHewan - Hewan pemakan tumbuhan (herbivora) terkenal ramah dan jinak, namun ada sebagaian dari jenis hewan - hewan ini menjadi lebih berbahaya bahakan lebih buas dari hewan karnivora lain... mungkin karena ukuran tubuhny… Read More
10 Bayi Ajaib, Unik & Aneh di DuniaSetiap hari, ratusan ribu bayi lahir dan kebanyakan mereka adalah dianggap normal. Jarang, ada kasus di mana bahwa bayi adalah beberapa bentuk kelainan. Ada yang menyebutnya keajaiban bayi mereka dan lain-lain menyebut mereka… Read More