• Sabtu, Agustus 13, 2011
  • Administrator
Resep Kue Bolu Ramadhan dan Idul Fitri - Tiap hari kita pasti ingin mencicipi makanan yang baru, tidak salahnya membuat kue untuk hidangan buka puasa atau untuk Hari Raya Lebaran nanti.



Kue yang satu ini aromanya wangi semerbak. Rasanya legit dengan aksen gurih biji wijen hitam. Karena mudah dibuat, bisa dicoba buat sajian berbuka nanti sore!



Bahan:

5 butir telur ayam

125 g gula pasir

2 sdm mentega, lelehkan

1 sdt pasta pandan

1 sdm biji wijen hitam

Ayak jadi satu:

125 g tepung terigu

½ sdt vanili



Resep Kue Bolu Pandan Wijen Hitam



Cara membuat:



Kocok telur dan gula pasir hingga kental.

Tambahkan mentega leleh berselingan dengan campuran terigu sambil aduk rata.

Tambahkan pasta pandan, aduk rata.

Siapkan mangkuk-mangkuk kertas.

Masukkan ke dalam cetakan bolu kukus atau cetakan muffin.

Tuang adonan hingga hampir penuh.

Taburi biji wijen hitam permukaannya.

Panggang dalam oven panas 180 C selama 30 menit hingga mengembang dan permukaannya kering.

Angkat. Dinginkan



Untuk 12 buah



[via - Detikfood]

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive