• Kamis, Juli 07, 2011
  • Administrator

Sebenarnya tidaklah sulit mencari bengkel sepatu milik Prasetyo, yang terletak di belakang sebuah toko pakaian bekas di kawasan Way Halim, Bandarlampung, Lampung. Meski letaknya agak terpencil, namun sepatu hasil karya pria 35 tahun tersebut sangat terkenal. Langganannya pun kebanyakan pejabat di Lampung.

Harga sepatu kulit binatang tersebut bervariasi, tergantung jenis kulit dan model sepatu. Harga sepatunya berkisar antara 200 ribu hingga dua juta rupiah per pasang.

Prasetyo tidak bekerja sendiri. Dia bekerja di bantu adiknya. Setiap harinya kakak beradik itu bekerja mulai pukul 8 pagi hingga menjelang Maghrib. Bahkan jika sedang ramai pesanan, mereka harus lembur hingga malam hari.

Kulit binatang yang digunakan antara lain buaya, biawak, ular, kuda dan onta. Tapi yang paling banyak dipesan adalah kulit biawak dan ular. Selain memiliki warna yang lebih bervariasi, harga kulit kedua hewan melata tersebut tergolong murah.

Rata-rata harga kulit biawak dan ular yang telah disamak, adalah 45 Ribu dan 110 Ribu Rupiah per lembar. Sementara harga kulit buaya adalah yang paling mahal, yaitu 200 Ribu Rupiah per inchi.

Meski sudah memiliki langanan, bukan berarti usaha Prasetyo tidak mengalami kendala. Halangan tersebut adalah minimnya modal dan sumber daya manusia.

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive