• Sabtu, November 20, 2010
  • Administrator
http://images.detik.com/content/2010/11/20/317/playbookrimbb285.jpgResearch in Motion (RIM) terus bergerilya mengkampanyekan tablet BlackBerry PlayBook. Meski baru akan dipasarkan 2011, beberapa perusahaan sudah berkesempatan mencicipi PlayBook dan bahkan mengutarakan ketertarikannya.

Para eksekutif di perusahaan seperti TD Bank Financial Group dan Sun Life Financial Inc sudah berencana memesan tablet PlayBook. Sepertinya mereka cukup yakin tablet ini dapat menunjang aktivitas perusahaan.

"Saya telah mencoba satu unit dan akan mendapat perangkat demo di bulan Desember," ucap Dave Codack, pejabat di TD Bank seperti detikINET kutip dari Wall Street Journal, Sabtu (20/11/2010).

Menurut Codack, masih dini mengatakan berapa banyak unit PlayBook yang akan dibeli perusahaan. Jumlahnya akan bergantung apakah PlayBook memang dapat menggantikan fungsi laptop. Jika dianggap bisa, TD Bank berencana memberikan PlayBook pada 15% dari 75 ribu karyawannya.

Di pihak lain, Tom Reid selaku Senior Vice President of Group Retirement Services Sun Life berniat memesan 1000 unit PlayBook untuk tahap awal. Tablet ini akan digunakan misalnya untuk memfasilitasi pendaftaran rancangan asuransi.

Apa yang membuat Sun Life terpikat memimang PlayBook? Rupanya mereka menganggap sekuriti di tablet 7 inch ini cukup terjamin.

"PlayBook mendapat enskripsi 128-bit, dan keamanan informasi personal para anggota kami adalah prioritas nomor satu," ucap dia. Saat ini, Sun Life bahkan sudah merancang aplikasi untuk Playook.

Pihak lain yang mengumbar ketertarikan pada PlayBook adalah Denver International Airport, yang mungkin bakal memesan 300 unit. Apakah ini pertanda PlayBook akan menuai sukses dan diterima konsumen, khususnya kalangan korporat? Semua akan terjawab begitu PlayBook sudah dipasarkan.


Related Posts:

  • SPESIFIKASI DAN FITUR BLACKBERRY PLAYBOOKSpesifikasi dan Fitur BlackBerry PlayBook ini luar biasa menggoda bagi penggemar BlackBerry di Indonesia. Ya, dengan berbagai kelebihan ini, BlackBerry PlayBook dengan harga relatif terjangkau ingin menjadi gadget yang mer… Read More
  • TIPS/TRIK MENYADAP SMS PACAR ATAU ISTRIJust share a nice trick, try this...sangat bermanfaat, mudah digunakan,bukan menyadap telpon, tapi menyadap sms, siapa tahu punya cewek yang suka selingkuh,hehehe, semoga jangan..amin... Tentu saja ada persyaratan yg ha… Read More
  • DAFTAR HARGA BLACKBERRY TERBARU NOVEMBER 2010Berikut ini DAFTAR HARGA BLACKBERRY TERBARU NOVEMBER 2010, daftar ini akan terus di update setiap sebulan. semoga anda terbantu dengan adanya daftar harga blackberry terbaru ini. BlackBerry Curve 3G 9300 Update:24/10/20… Read More
  • 10 TEMPAT TERLARANG MELETAKKAN HANDPHONEAgar handphone awet dan tidak membahayakan keselamatanmu maupun orang lain harap diperhatikan 10 tempat terlarang untuk meletakkan handphone berikut ini: 1. JANGAN TARUH DALAM SAKU CELANA bagi para pria yg senang meletak… Read More
  • BLACKBERRY WEB LAUNCHER Blackberry Web Launcher adalah shortcut icon yang dapat ditampilkan di Blackberry smartphone! Web launcher tersebut pada saat di klik dapat membawa users ke web site anda dengan mudah.Dengan pertumbuhan Blackberry di du… Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive