• Sabtu, September 04, 2010
  • Administrator

Tinggal di wilayah perbukitan dengan ketinggian sekitar 900 meter di atas permukaan laut, ternyata membawa berkah tersendiri. Seperti yang di alami kelompok tani warga Dusun Nglambur, Desa Sidoharjo, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Jogjakarta, selain cocok untuk bercocok tanam kopi, teh dan rempah-rempah, sejuknya suhu udara di dusun Nglambur juga dimanfaatkan warga untuk membudidayakan bunga krisan (chrysanthemum ).

Budidaya bunga hias yang berasal dari daratan China tersebut, ibarat menabur benih berlian. Betapa tidak, mseki belum panen, order terus berdatangan. Ini yang kini dialami kelompok tani pembudidaya bunga krisan. Kelompok tani yang mayoritas anggotanya adalah kaum ibu, sebenarnya baru mulai budidaya bunga krisan sekitar awal bulan Juni tahun 2010 ini dan baru akan panen bulan depan. Tetapi order bunga krisan, terus mengalir.

Meski baru tahap uji coba, mereka sudah mampu mengembangkan berbagai macam varietas dan berbagai warna bunga krisan, seperti bunga krisan jenis fiji kuning, padma buana, zimba putih dan puma. Bahkan saat ini sudah 26 jenis bunga krisan yang di budidayakan.

Mulyanto, ketua kelompok tani mengatakan memperoleh ilmu budidaya bunga krisan ini dari study banding perkebunan di Malang, Jawa Timur.

Karena masih uji coba, untuk pengebangan di Kulon Progo, masih ada kendala sedikit yakni tanaman terserang hama jenis karat daun, namun bisa diatasi, sedang pemasaran belum panen saja sudah ada yang pesan.

Selain menjanjikan, harga bunga krisan pun relatif menarik, karena pada masa tertentu terutama bulan Nopember, harga bunga krisan bisa mencapai Rp 1500 hingga Rp 2500 pertangkainya.

Bunga krisan biasanya di manfaatkan masyarakat dalam berbagai upacara pernikahan, termasuk hiasan ruangan rumah sekalipun. Sebab, sebagai bunga potong, krisan bisa bertahan lebih dari 2 minggu di vas.

Related Posts:

  • GELIAT KERAJINAN KACA HIAS UKIR YANG PROSPEKLembaran kaca bening jika diolah dengan baik, ternyata mampu menghasilkan sebuah karya seni yang memiliki nilai jual yang cukup tinggi. Di kota madiun, jawa timur seni kaca hias mampu menyita perhatian konsumen terutama untuk… Read More
  • BUDIDAYA KELINCI HIAS, MAKIN MENJANJIKANDengan memanfaatkan halaman belakang rumahnya yang kosong, Rahmad Basuki (45 tahun) warga desa Bangsal Kecamatan Bangsal, Mojokerto, Jawa Timur berhasil membudidayakan Kelinci hias import. Budidaya Kelinci hias telah dimulain… Read More
  • BENANG SUTERA ALAM GARUT, POTENSI AGROBISNIS KUALITAS UNGGULKabupaten Garut tidak hanya dikenal dengan produk dodolnya saja. Di Kabupaten ini masih tersimpan banyak sekali produk-produk yang sudah puluhan tahun diproduksi, salah satunya adalah kain sutra alam. Potensi di sektor ini cu… Read More
  • BUDIDAYA BUNGA ANGGREK DI KAWASAN BERSUHU PANASBunga Anggrek biasanya tumbuh di daerah bersuhu dingin. Masyarakat yang tinggal di daerah bersuhu panas tidak perlu berkecil hati karena sulit membudidayakan Anggrek. Suraji, warga Desa Kedung Kumpul Kecamatan Tikung, Lamonga… Read More
  • BANGKIT MENJADI PERAJIN KACA UKIR YANG SUKSESBerkat ketekunan dan keuletannya, seorang mantan buruh bangunan sukses menjadi perajin kaca ukir hias. Tekad untuk menghasilkan produk yang lebih baik setiap hari, mampu menarik perhatian masyarakat, hingga mengantarnya menja… Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive