Dua minggu lagi komputer tablet pertama dari Samsung Electronics, The Galaxy Tab mulai. The Galaxy Tab akan menantang superioritas iPad milik Apple.
"Kami melihat potensi besar untuk jenis produk tersebut," kata Kepala Pemasaran Samsung Mobile, YH Lee kepada Reuters dalam wawancara di sela-sela Pameran elektronik IFA. The Galaxy Tab, dengan layar 7-inci, akan dijual di pasar Eropa pada pertengahan September ini. Galaxy Tab yang menggunakan perangkat lunak Google Android ini menawarkan akses ke berbagai buku, film dan musik.
"Samsung bertaruh besar pada kategori tablet dengan perangkat ini," kata Ben Wood, Direktur Penelitian di CCS Insight. Menurut dia, keberhasilan The Galaxy Tab, yang lebih kecil dari iPad dengan layar 9,7 inci, akan tergantung pada harganya.
Direktur Manajemen Portofolio Samsung, Thomas Richter mengatakan produk ini akan dilepas dengan harga berbeda di tiap negaranya, tergantung pada paket operator di Negara tersebut.
Di Finlandia, misalnya, harga eceran untuk The Galaxy Tab, tanpa subsidi diusulkan US$ 1.214 atau Rp 11 juta jauh di atas harga iPad. Sedangkan iPad Apple 32 GB dijual dengan harga rata-rata US$1.100 atau Rp 9,9 juta di Finlandia.
Samsung mengatakan semua operator utama di Eropa yang menjual ponsel Samsung telah dimulai untuk juga menawarkan Tab untuk klien mereka, dan beberapa operator besar juga akan menjualnya di Amerika Serikat.
Minggu lalu perusahaan penelitian iSuppli memperkirakan iPad akan menguasai setidaknya tiga perempat penjualan tablet di seluruh dunia tahun ini, dan paling sedikit 70 persen dari pasar di tahun 2011 dan 62 persen pada tahun 2012.
Namun Samsung tak gentar. "Peluang pasar terbuka lebar," kata Lee YH.
Toshiba tak mau kehilangan momentum mereka juga meluncurkan tablet Folio 100, dengan layar 10 inci. Folio 100 akan tersedia pada kuartal keempat di Eropa, Timur Tengah dan Afrika.Tablet Toshiba akan menggunakan prosesor Nvidia dan Google Android.
Huawei idem perusahaan Cina ini akan mengeluarkan tablet pertamanya dengan layar 7-inci. Merek juga memakai perangkat lunak Google Android, dan akan mencapai konsumen di Eropa pada waktunya di musim penjualan liburan nanti. "Perangkat akan memakan biaya € 300, atau kurang," kata Chief Marketing Perangkat Huawei Victor Xu kepada Reuters dalam sebuah wawancara.
Xu mengatakan tablet berikutnya dari Huawei akan memiliki layar 10-inci dan menjangkau konsumen tahun depan. "Kunci untuk Huawei adalah bahwa ini merupakan standar terbuka dan tidak dikontrol oleh beberapa ‘dinosaurus’," kata Xu.
Selain Samsung, Toshiba, Huawei perusahaan gadget lainnya seperti Nokia, LG Electronics, dan Hewlett-Packard juga tak mau kalah. Mereka bersiap meluncurkan produk baru untuk bersaing dengan Apple.
| tempo |
Sabtu, September 04, 2010
Administrator
Tekno
Related Posts:
Panasonic Lumix GH2 penerus GH1 dengan Full HD Video Recording & Mendukung Lensa 3DDuniakita.info-Panasonic telah mengumumkan kamera terbaru Panasonic LUMIX DMC-GH2 yang akan meneruskan kesuksesan pendahulunya, LUMIX GH1. Lumix GH2 baru ini adalah kamera Micro Four Thirds yang kompatibel dengan lensa 3D Pan… Read More
Sony Ericsson Akan Hadirkan Ponsel PSPPada ponsel ini Sony akan menyediakan fitur Sony Marketplace, dimana pengguna ponsel ini dapat membeli dan mendownload games yang akan dimainkan. Didukung prosesor 1GHZ Qualcomm MSM8655, RAM 512 MB, ROM 1GB, tidak disediakan … Read More
Toyota Siapkan Robot untuk Pasien StrokeToyota Motor Corp dan Fujita Health University menguji coba robot yang akan membantu pasien stroke yang mengalami kelumpuhan untuk berjalan.Toyota berharap robot akan menjadi bisnis baru. Mereka juga sedang berusaha untuk men… Read More
Kenali Virus McDonald di FacebookVirus McDonald di Facebook - Pengguna Facebook di Indonesia hari ini dihebohkan undangan berisi link atau tautan beralamat di bit.ly untuk menonton video heboh mengenai McDonald. Banyak macam judulnya, ada "The Truth Behind M… Read More
Mahasiswa Tewas Setelah Memprediksi Kematiannya di TwitterDeclan Sullivan, 20 tahun, mahasiswa Amerika Serikat meninggal setelah beberapa menit sebelumnya menuliskan kematian di akun situs mikrobloging Twitter miliknya. Sullivan tewas dalam kecelakaan yang mengerikan. Sullivan saat … Read More