• Sabtu, Mei 01, 2010
  • Administrator


Penyajian ikan gurami selama ini biasanya hanya dengan di goreng atau dibakar. Namun di Warung Kebon milik Uki Wuri Utami (49 tahun) yang berada di Jalan S. Parman kota Ungaran Kabupaten Semarang, gurami diolah menjadi sup yang nikmat dan segar serta rendah kolesterol karena di padu dengan jus terong londo, sehingga aman dikonsumsi oleh semua orang tanpa takut kolesterol akan naik. Sebab, terong londo terbukti dapat menurunkan kolesterol.

Terinspirasi dari berbagai kritik dan saran dari pelanggannya, untuk menyajikan menu sea food yang sehat, segar dan nikmat, warung makan Kebon Ibu Uki memiliki satu menu andalan yang sangat cocok bagi anda yang ingin menikmati makanan sea food yang rendah kolesterol dan dapat menurunkan kolesterol. Menu tersebut adalah sup gurami perpaduan jus terong londo.

Berbeda dengan pengolahan gurami yang selama ini hanya digoreng dan dibakar saja, di sini gurami dimasak dengan dengan jenis masakan sup. Bahan bahan yang digunakan untuk satu porsi sup gurami adalah, satu buah gurami dengan berat kurang lebih 6 ons, daun sirih, bawang putih, jeruk nipis, daun bawang, tomat, gula pasir, kaldu ayam dan rempah rempah.

Untuk menikmati satu porsi sup gurami, pelanggan hanya perlu merogoh kocek 27 Ribu Rupiah sedangkan jus terong londo seharga 5.500 rupiah. Pelanggan pun hanya perlu menunggu sekitar 5 menit saja. Sebab proses memasak gurami hanya sebentar sehingga tidak membuang gizi yang terkandung dalam gurami. Bumbu yang sudah dihaluskan ditumis terlebih dahulu, kemudian ditambahkan air. Setelah air mendidih, gurami yang sudah dipipih atau dipotong potong, kemudian dimasukkan. Gurami setengah matang dan aneka macam sayuran dimasukkan. Hal ini agar kandungan gizi di gurami dan sayuran tidak hilang dalam proses masak.

Menurut Uki Wuri Utami, hidangan sup gurami yang dipadu dengan jus terong londo ini, selain nikmat dan segar, juga rendah kolesterol sehingga aman dikonsumsi bagi mereka yang menederita kolesterol tinggi. “Di jamin rendah kolesterol sehingga pelanggan tak perlu khawatir”, ujarnya.

Saat di sajikan, sop guraminya terlihat menggunung. Sebab guraminya berukuran besar, meski sudah dipotong-potong Serat-serat daging guraminya terasa sekali sejak gigitan pertama dan rasa ikannya juga masih terasa segar, pertanda bahwa ikan guraminya masih segar. Jika ikan guraminya kurang segar, maka akan pupuslah kesedapan supnya.

Setidaknya, menu sop gurami warung makan Kebon ini layak untuk menjadi pilihan bilamana sedang mampir ke kota Ungaran. Nah! Bagi anda yang ingin mencoba nikmat, segar dan sehatnya sup gurami dengan jus terong londo, tidak ada salahnya mampir di Warung Kebon Ibu Uki.

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive