Bandung: PT Dirgantara Indonesia (PTDI) telah ditunjuk oleh Airbus Military sebagai produsen tunggal pesawat C212-400 satu-satunya di dunia.

Asisten Direktur Utama Bidang Sistem Manajemen Mutu Perusahaan PTDI, Sonny Saleh Ibrahim, dalam penjelasannya kepada di Bandung, Kamis (9/2), mengatakan saat ini seluruh fasilitas produksi untuk C212-400 telah dipindahkan dari San Pablo, Spanyol, ke PTDI di Bandung.

"Airbus Military selanjutnya akan fokus pada pembuatan pesawat terbang berbadan lebar AM-400 yang sekelas dengan C-130 Hercules," kata Sonny yang mengungkapkan dasar kerjasama pemindahan industri Airbus Military dari Eropa ke Indonesia itu sudah ditandatangani kedua pihak pada tahun 2006 dan diperbaharui tahun 2011.

Sonny menjelaskan, "Airbus Military sebelumnya EADS (European Aeronautic Defence and Space Company) konsorsium Airbus bersama Perancis, Jerman dan Inggris yang didirikan tahun 1999, dan kemudian memasukkan pula CASA (Construcciones Aeronuticas SA) sehingga nama CASA pun melebur menjadi Airbus."

Perkembangan terakhir, CASA dijadikan produsen untuk seluruh pesawat Airbus untuk penggunaan militer. Pesawat C212-400 merupakan versi terakhir dari pesawat C212-200 yang sudah dikerjakan PTDI sejak tahun 1980-an. Dalam pengerjaan C212-400, tidak beda halnya dalam pengerjaan C212-200 yang sudah terlebih dahulu dikerjakan tersebut.

Pesawat C212-400 merupakan pesawat untuk jarak pendek, penumpang maksimum 26 orang yang dirancang sebagai pesawat multiguna sipil dan militer.

Salah satu keunggulan pesawat ini dibandingkan dengan pesawat lain sekelasnya adalah C212-400 memiliki pintu belakang (ramp door), kabin lebih tinggi dan dayaangkut lebih besar. Pesawat ini juga dapat dipasangi tanki bahan bakar tambahan sehingga pesawat dapat terbang lebih jauh.

Perbedaan pesawat C212-400 dibanding C212-200 antara lain interior lebih luas karena lebih panjang, dilengkapi wing tip untuk memperkecil hambatan udara (drag), sistem avionic lebih modern, yaitu dilengkapi dengan EFIS (Electronic Flight Instrument System) dan sistem data mesin terpadu (Integrated Engine Data System).

Pesanan perdana datang dari C212-400 datang dari PT. Airfast Indonesia satu unit, pada bulan Februari 2009, pada Agustus 2011, PTDI melakukan penandatanganan kontrak penjualan dengan T.K.S Thailand sebanyak satu unit pesawat.

Pengadaan satu unit pesawat C212-400 ini, merupakan bagian dari kebutuhan total T.K.S Thailand sebanyak 12 unit, dua di antaranya sudah dikirimkan dari Airbus Military.

Dari kebutuhan T.K.S sebanyak 12 unit tersebut, sebelumnya sebanyak 2 unit pesawat telah dipenuhi oleh Airbus Military, dan sisa kebutuhan selanjutnya akan dipenuhi oleh PTDI. Selain itu, PTDI tahun lalu telah mengirimkan tiga pesawat CN-235 versi intai maritim untuk Badan Penjaga Pantai Korea Selatan (Korea Coast Guard), dari total empat pesanan. Pesanan terakhir akan dikirimkan Maret mendatang.

sumber: liputan6.com

Related Posts:

  • Video UFO di Citos Hoax! Geger kehadiran Unidentified Flying Object (UF0) di kawasan Cilandak Town Square (Citos) Jaksel, sempat membuat geger sebagian kalangan warga Jakarta. Apalagi kabar UFO di Citos itu diunggah di Youtube dan kemudian r… Read More
  • Pelayan Restoran Dipaksa Layani Nafsu Bosnya TANGERANG - Seorang pelayan restoran Bambu Kuning, di Kabupaten Tangerang, Banten, berinisial A (16) dipaksa memuaskan hawa nafsu bosnya, yang diketahui berinisial S (60), di rumah kontrakannya yang berada tepat… Read More
  • Film Tentang Keluarga Indonesia Lolos Nominasi Piala OscarAMSTERDAM--Sebuah film besutan sutradara Belanda yang berkisah tentang keluarga di Indonesia mampu menembus nominasi penghargaan film bergengsi, Piala Oscar. Film yang dibuat oleh Leonard Retel Helmrich ini berjudul Stand van… Read More
  • 9 Teori Konspirasi Terkait Runtuhnya WTCSerangan teror Alqaidah ke menara kembar WTC di Manhattan AS memicu banyak teori konspirasi. Berikut 9 konspirasi yang ditimbulkan oleh serangan dahsyat yang menewaskan sekitar 3.000 orang tersebut.1. AS Sudah Mengetahui Akan… Read More
  • Astaga...Personel Wajib Militer Rusia Diberi Makan Makanan Anjing MOSKOW - Selama beberapa waktu, personel wajib militer Rusia di Timur Jauh ternyata diberi makanan anjing kalengan. Praktik ini tak akan terungkap seandainya Vyacheslav Gersog tidak 'bernyanyi'. Kini, mantan pejabat mil… Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive