• Sabtu, Januari 28, 2012
  • Administrator


Hong Kong - Timnas Indonesia U-17 meraih kemenangan perdana pada Hong Kong Football Association International Youth Football Invitation Tournament 2012.

Indonesia berhasil mengalahkan tuan rumah dengan skor 1-0 lewat gol Indra Kelana Nasution di Stadion Pok Kung, Zhi San Wan, Hongkong. Kemenangan di laga perdana jelas disambut gembira sang pelatih, Indra Syafri. "Alhamdulillah, anak-anak bisa menang dan meraih poin penuh di laga perdana," ujar Indra saat dihubungi wartawan, Jumat (27/1/12).

Dijelaskan sang pelatih, Eriyanto dkk sempat gugup di awal pertandingan. Namun segalanya menjadi lebih baik setelah gol tercipta di menit ke-36. "Di babak kedua permainan berubah lebih baik lagi. Secara keseluruhan, saya belum puas dengan penampilan mereka," imbuhnya.

Pada saat bersamaan, Singapura hanya bermain imbang tanpa gol melawan Macau. Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan keluar sebagai juara jika meraih satu kemenangan dan satu hasil imbang pada dua laga terakhir.

Indonesia akan menghadapi Macau Sabtu (28/1/12) dan Singapura pada hari terakhir, Minggu (29/1/12). "Lawan Macau, kami akan merotasi beberapa pemain karena tim bermain terus tiga hari berturut-turut,," tandasnya.

sumber: beritajatim.com

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive