- Minggu, November 27, 2011
- Administrator
- Aneh
Accor mengukir sejarah baru di Indonesia dengan membuka Pullman Jakarta Central Park, hotel bintang 5 berdesain seni kotemporer pertama di Jakarta.
Pullman adalah brand hotel upscale Accor yang menargetkan pelancong bisnis, serta lokasi Jakarta sebagai ibu kota negara dan pusat bisnis Indonesia sejalan dengan visi brand Pullman untuk berkembang di kota-kota besar.
Terletak di lokasi strategis dan terintegrasi dengan pusat perbelanjaan Central Park, Pullman memiliki 45 Superior Room, 150 Deluxe Room, 13 Executive Superior, 54 Executive Deluxe, 53 Executive Suite, dan 2 Presidential Suite.
Dengan target utama tamu dari kalangan pebisnis domestik maupun internasional berbagai akses dan kemudahan pun disediakan oleh hotel bintang lima tersebut.
Sebagai hotel bintang lima, Pullman Jakarta Central Park tidak sekedar menawarkan kemewahan desain interior. Keunikan hotel ini adalah konsep seni urban kontemporer dan desain raw industrial yang terlihat sejak memasuki lobi sampai ke kamar dengan berbagai fasilitas standar hotel bintang 5 seperti TV LCD, iPod docking station, akses internet berkecepatan tinggi, serta espresso machine di beberapa kamar dapat dinikmati.
Saat Anda memasuki hotel, interior kontemporer dengan ornamen patung maupun seni instalasi lainnya yang "menyapa" mulai dari lobby.
Sepanjang koridor kira-kira 20 meter menuju lift, patung-patung bayi berjajar dan uniknya mereka mengenakan bra.
"Pop art" lainnya juga tersaji di berbagai titik hingga ke kamar yang berjumlah 317. Di bagian lain, menanti seni kontemporer bertuliskan "tuyul love me" (bisa juga sebagai plesetan dari "do yo love me").
"Para seniman kontemporer yang karyanya ada di sini, hampir semua dari Indonesia terutama Yogyakarta, sebagian kecil karya kontemporer dari Singapura," kata general manager Pullman Central Park, Fabrice Mini di Jakarta.
Menurut Fabrice, function room-nya juga menggunakan nama-nama seniman pop art dunia seperti Axell, Blake, Warhol, Drexler, Hamilton. Tentu, ada interior urban kontemporer yang unik di setiap ruang tersebut.
Bagi para pecinta kuliner yang berkunjung kesana akan selalu dimanjakan dengan berbagai hidangan Barat dan Timur di Restoran Collage. Mulai dari hidangan tradisional sampai hidangan internasional seperti pasta, chicken curry a la India, dimsum dan berbagai mi a la Cina, dan sushi. Hidangan tersebut dapat dinikmati secara prasmanan atau a la carte.
Untuk tempat bersantai, BUNK cafe and lounge dapat jadi pilihan yang tepat. Berbagai canape bisa jadi teman untuk menikmati aneka minuman signature cocktail dari Hotel Pullman seperti Bloody Mary.
"Minuman signature kami adalah bloody mary. Ada 4 jenis bloody mary kami," jelas Fabrice.
Accor Asia Pacific Business Traveller Research 2011 menyebutkan bahwa Jakarta dan Bali adalah dua tujuan di Indonesia yang paling sering dikunjungi para pelancong bisnis dari Asia Pasifik dengan 73% dan 32% responden yang berkunjung untuk perjalanan bisnis.
Untuk perjalanan bisnis domestik, hampir tiga perempat dari perjalanan bisnis di dalam negeri bertujuan ke Jakarta.
http://m.inilah.com/read/detail/1798835/pullman-hotel-bintang-5-berdesain-seni-kotemporer