• Minggu, Juli 17, 2011
  • Administrator
 DEDIJEGALE.COM
TQLA band Launching di Golden Crown. Sebelum menelurkan album mereka yang berisi 9 buah lagu, TQLA sudah lekat dengan single mereka yang berjudul “Tak Mau Dimadu”. Inilah profile salah satu band yang mengawali perjalanan karier mereka sebagai “band Top 40”. Tak salah jika lagu-lagu TQLA dan aksi panggung mereka sangat enerjik, up beat dan menampilkan sedikit sensualitas.
Untuk kali kedua, Klub Golden Crown di Plaza Glodok, Jakarta Pusat, kembali dimeriahkan oleh artis-artis NAGASWARA. Menandai launching album TQLA band bertajuk “Pujaan Hati” pada Rabu (11/5), sejumlah artis NAGASWARA seperti T2, S9mbilan band, PESTA dan Ressa Herlambang juga dijadwalkan tampil menghibur tamu klub yang terletak di lantai 7 Glodok Plaza itu. Sebelumnya, launching album Brand New Storm (BNS) yang didukung Kerispatih, Saint Locco, The Rain dan Amour juga dipusatkan di lokasi  sama (4/5).
“Motto kami itu funny, sexy dan naughty,” jelas Ipal, gitaris sekaligus motor penggerak band itu. Bicara seksi, biasanya memang berhubungan dengan sosok perempuan. Untuk itulah TQLA beranggotakan 4 personil, yakni 3 cewek pada vokal (Detta, Miranda, Ika), dan 1 cowok (Ipal) pada gitar. Secara keseluruhan, warna R&B menjadi akar musik band yang berdiri pada tahun 2000 ini. Sayang, rilis album ini juga membawa cerita suram bagi TQLA.
Pasalnya, bertepatan dengan rilis album “Pujaan Hati” ini, mereka juga siap kehilangan salah satu personilnya, Miranda. Vokalis utama TQLA itu rencananya akan mengundurkan diri dan memilih bersolo karier. Meski demikian, Miranda mengaku tidak memiliki masalah dengan band yang telah membesarkan namanya itu. Sebaliknya, tiga personil TQLA yang lain pun menganggap Miranda adalah bagian penting dari perjalanan TQLA.
“Ini hanya regenerasi dalam band saja. Secepatnya juga akan dicari pengganti saya lewat audisi,” terang Miranda. Hal ini tentu menjadi tantangan bagi TQLA untuk terus berkarya dan meraih sukses lebih di blantika musik Tanah Air. Lewat album ini, mereka berharap dapat memberikan sesuatu yang special buat para penggemarnya. “Mohon doa dan dukungan dari teman-teman,” kata Ipal serius. OK, kita dukung TQLA agar bertambah sukses. Amin

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive