Rekor dunia menahan napas dipecahkan oleh Peter Colat (38), seorang penyelem bebas dari Swiss setelah menahan napas selama 19 menit 21 yang dilakukan dalam sebuah tangki air di St Gallen, Swiss. Colat, seorang penyelam berpengalaman dari Zurich, mengatakan bahwa 12 menit pertama tidak ada masalah. "Saya merasakan kebutuhan pertama untuk bernapas sangat terlambat, tetapi hal itu justeru menjadikan (saya) lebih kuat," katanya sebagaimana dikutip Telegraph, Senin (15/2/2010).
Berdasarkan aturan Guinness World Record, dia dizinkan untuk menghirup oksigen murnir selama 10 menit sebelum dia memulai upayanya. Rekor yang dicatat Guinness sebelumnya 19 detik lebih pendek dari capaian Colat dan itu dilakukan oleh seorang Italia, Nicola Putignano, Mei lalu.
[kompas.com]
- Selasa, Februari 16, 2010
- Administrator
- UNIK