Kaum wanita biasanya memanfaatkan daun Sirih untuk menjaga keharmonisan rumah tangga. Di Banyuwangi Jawa Timur, seorang ibu berhasil menciptakan camilan rempeyek daun Sirih hingga mudah mengkonsumsinya tanpa harus merebus dan memeras sarinya (19/01/2010.)

Sudah tiga bulan lamanya, Pinisri membuat rempeyek daun Sirih. Warga desa Sragi Kecamatan Songgon itu setiap harinya memang gemar membuat jajanan ringan termasuk jajanan khas daerah setempat. Melalui usaha kecilnya di rumah, Pinisri memproduksi berbagai jenis jajanan ringan atau camilan seperti rempeyek daun Bayam, Kemangi hingga rempeyek daun Sirih.

Meski baru tiga bulan dan belum sempat dipasarkan secara luas, camilan berupa rempeyek daun Sirih buatan ibu dua anak itu laris manis diburu para penggemar camilan terutama kaum wanita yang ingin menjaga keharomisan rumah tangganya. Pasalnya, daun Sirih sudah terbukti secara klinis mampu menghaluskan kulit dan menjaga kebugaran tubuh di tambah sejuta khasiat lainnya. Sejak jaman dalu sudah diketahui sirih mampu menghambat pertumbuhan kuman, terutama Candida albicans yang sering menyebabkan keputihan. Sirih berkhasiat menghilangkan bau badan yang ditimbulkan bakteri dan cendawan.

Tidak hanya warga Banyuwangi saja yang berburu camilan unik tersebut. Warga luar Banyuwangi seperti Surabaya hingga Jakarta juga sudah mencicipi kerenyahan serta gurihnya rempeyek daun Sirih Pinisri.

Cara pembuatan rempeyek daun Sirih tidak membutuhkan waktu lama. Daun Sirih yang sudah dipetik dari pohonnya dicuci hingga bersih. Kemudian berbagai rempah rempah seperti ketumbar, bawang putih, daun jeruk purut serta sedikit cabe dan garam dihaluskan. Bumbu tersebut, kemudian dicampur dengan adonan tepung beras dan diaduk hingga merata. Lembaran daun Sirih satu persatu direndam kemudian di goreng. Dan hasilnya adalah rempeyek yang renyah dan lezat.

Meski awal pembuatan rempeyek daun Sirih ini hanya iseng. Namun karena khasiatnya yang hebat, rempeyek daun Sirih semakin diburu warga, hingga menjadi ikon tersendiri di kota Banyuwangi. Apalagi harga rempeyek daun Sirih buatan Pinisri hanya Rp 2.500 perbungkusnya. “Rasanya enak dan banyak khasiatnya”. Ujar Pinisri.

Jika anda kebetulan melintas di Banyuwangi, tak ada salahnya membeli rempeyek daun Sirih sebagai oleh-oleh yang menyehatkan untuk keluarga tercinta.

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive