Memilih Model Sanggul Modern Untuk Pengantin (Pernikahan), Pesta atau Perayaan seperti perayaan R.A Kartini atau untuk keperluan acara lainnya. Memilih sanggul diperluan ketelitian agar mendapatkan hasil yang sempurna dan tampak lebih modis dan modern, termasuk memilih pakaian yang cocok dan biasanya dikenakan berbarengan dengan pakaian nasional yang pantas seperti model kebaya modern atau model baju batik modern yang saat memiliki berbagai model dan piihan menarik.
Sanggul biasanya dibuat dengan rambut sendiri jika anda memiliki rambut yang cocok dalam arti rambut panjang atau bisa juga diciptakan dari cemara atau sanggul jadi yang bisa dibeli (Hair Piece) hal terpenting adalah penataan saat pemekaian menjadi penentu untuk bisa tampil cantik, modis dan profesional.
Memilih Sanggul Yang Tepat
Hal yang perlu diperhatikan pada saat anda akan memilih sanggul yang cocok atau pantas adalah harus sesuai dengan model atau bentuk wajah, karena itu alangkah baiknya jika terlebih dahulu anda mengenali wajah anda sebelum memilih karena akan menentukan bahwa sanggul yang sedang anda kenakan membuat anda tampil oke dan modis.
Sanggul Untuk Wajah Bulat
Bagi anda anda yang berwajah Bulat hal yang perlu dilakukan adalah agar bisa mendapatkan bentuk sanggul yang proporsional dengan bentuk wajah yang anda miliki dalam arti tidak mengganggu penampilan, sehingga diperlukan penataan korektif agar seimbang dengan bentuk wajah seperti dengan menyasak rambut pada bagian atas kepala, yang nantinya akan membuat wajah tampak lebih tinggi.
Contoh Gambar Sanggul
Model Sanggul
Hal ini sangat dianjurkan jika anda memiliki rambut tipis, karena itu sangat mungkin dibutuhkan hair spray basah yang memungkin kan rambut anda nantinya akan tampak lebih alami dan tidak terkesan dibuat-buat dan ringan alias tidak ngegandul.
Sanggul Untuk Wajah Lonjong (Oval)
Jika anda memiliki type wajah ini akan memudahkan anda memilih jenis dan model Sanggul yang lebih beragam dengan penataan yang tidak terlalu sulit tapi tetap membutuhkan ketelitian dalam penataan. Anda bisa menciptakan model penataan sanggul menawan sesuai yang anda suka hanya saja sebaiknya hindari sanggul tinggi yang akan membuat wajah terkesan panjang.
Hal yang bisa menjadi pilihan seperti model penataan sanggul dimana pada bagian depan dibentuk poni dengan menyisir agak sedikit menutup bagian dahi, hal lain yang juga bagus untuk tidak diabaikan adalah pewarnaan pada rambut terlebih dahulu atau misalnya hanya sekadar memberi highlight untuk membuat detil dan bentuk sanggul sehingga tampak indah, jelas dan yang penting lagi tertata lebih gaya dan modern