Smart TV - Harga Produk SpeedUp Terbaru - Ada lagi yang baru bagi kita penggemar dunia gadget dan hiburan, silahkan baca selengkapnya sebagai berikut. Hiburan untuk keluarga sangat penting untuk mengisi waktu luang maupun liburan. Kini, Anda dan keluarga dapat menikmati liburan dengan hiburan yang saat ini menjadi tren seperti game Angry Bird maupun film terbaru hanya dalam TV Tabung anda.
SpeedUp memperkenalkan perangkat terbarunya, Smart TV dalam pameran Indocomtech 2011 kali ini. Smart TV merupakan sebuah satu perangkat untuk kebutuhan game terbaru, browsing internet, channel TV luar negeri, musik video, situs berita, serta dapat menampilkan foto dan akses jejarang sosial serta. Smart TV dari Speedup ini mampu menarik minat pengunjung Indocomtech.
"Rata-rata setiap hari dan dari hari pertama sampai kemarin sudah ratusan yang terjual," ujar Sales Director MLW Telecom, Perusahaan yang memproduksi produk SpeedUp, Taofan Wijayasakti, di sela-sela Booth SpeedUp Telkomsel di Senayan JCC, Sabtu, 5 November 2011.
"Persediaan untuk Euphoria sudah hampir habis, kami target sampai akhir pameran menjual seribu produk," tambahnya dengan optimis.
Terdapat dua jenis Smart TV untuk jenis ini yakni SpeedUp TV Euphoria dan SpeedUp TV Exploria. Smart TV yang pertama yang mendukung Wifi, 3.5 G modem, dan kualitas gambar HDMI. Sedangkan jenis yang kedua mendukung gambar HDMI, 3.5 G modem dan hanya LAN version.
Perangkat ini tinggal dihubungkan dengan TV tabung anda dengan input yang ada, hanya perlu dilengkapi dengan keyboard dan mouse, anda langsung dapat menikmati browsing internet, game maupun film terbaru.
Multifungsi
Lebih sempurna jika mempunyai Layar TV LCD, anda tinggal menggunakan remote smart inframerah yang menggantikan fungsi mouse. "Remote ini multifungsi untuk keyboard, mouse," ujar salah satu SPG menjelaskan.
"Anda juga tidak perlu mendownload aplikasi karena sudah terntergasi. Ini bisa dikatakan android TV," klaim Taofan.
Smart TV ini dilengkapi dengan memori internal 2GB dan bonus memori ekternal 4 GB. Perangkat ini juga mampu dikoneksikan dengan perangkat lain seperti kamera digital, handy cam, modem, maupun hard disk.
Untuk promo Indocomtech 2011, Smart TV ini dibanderol Rp1,39 juta untuk SpeedUp Euphoria TV dan Rp999 ribu untuk SpeedUp Exploria TV. Anda juga mendapatkan paket free satu bulan akses dari Speedy jika membeli dalam pemaran kali ini dan garansi satu tahun.
Itulah berita seputar Smart TV - Harga Produk SpeedUp Terbaru, mudah-mudahan bermanfaat bagi penggemar gadget diseluruh Indonesia.