• Kamis, Januari 27, 2011
  • Administrator
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiFfhTD46RU5mXAsbX27aEGf8zPt27-TokugzROJQn6hx8EDfJ1RqIxBEJ67E4Se26DMP9EKx2PTz-xpL2ih68Gs6RYWBOZsfu_Z9Fz_cMXQkCCqraRCZDU4qQfT2C-hvbjU8AtpHUEz9I/s1600/office-christmas-party.jpgDIKUTIP.COM - Ketika terjebak dengan rutinitas kantor dan kesibukan kehidupan sehari-hari, stres mudah timbul. Stres juga mempengaruhi kualitas kerja Anda. Sulit konsentrasi, mudah lelah dan pekerjaan tidak terselesaikan menjadi masalah saat stres.

Seperti dikutip Medic magic, ada lima minuman yang dapat dinikmati sebagai penghilang stres.

1. Susu hangat
Ketika Anda merasa bosan dan lelah, minumlah segelas susu hangat. Kandungan tryptophan dalam susu dapat membantu proses metabolisme menjadi serotanin yang berfungsi meningkatkan mood. Kandungan kalsium, magnesium dan kaliumnya juga dapat menurunkan tingkat stres.

2. Cokelat panas
Minuman hangat akan meningkatkan suhu tubuh, sehingga tubuh lebih nyaman. Kandungan zat dalam cokelat juga bisa membuat suasana hati lebih stabil.

3. Teh hitam
Ubahlah kebiasaan minum kopi dengan minum teh hitam, Sebuah penelitian dari University College London, Inggris, menunjukkan, minum teh hitam empat kali sehari selama enam minggu mengurangi hormon kortisol yang memicu stres.

4. Teh hijau
Teh hijau mengandung theanin, yang meningkatkan relaksasi di otak. Hal ini meningkatkan gelombang alfa yang menyebabkan efek menenangkan dan mengurangi gelombang beta yang menciptakan perasaan tertekan.

5. Air dingin
Air dingin juga dapat digunakan untuk mengurangi stres. Tapi, setelah minum, pastikan Anda berjalan di luar ruangan dan menghirup udara segar. Air akan bergerak di dalam darah dan udara segar merangsang produksi endorfin, hormon yang mengurangi stres.
 

Related Posts:

  • KENAPA PUNGGUNG NYERI SETIAP BANGUN TIDUR?Banyak sekali keluhan nyeri punggung yang dialami oleh pasien dan keluhan ini semakin terasa nyeri atau memberat pada saat bangun tidur.Apakah anda juga pernah merasakan hal yang sama? Keluhan ini biasanya paling sering dira… Read More
  • TIPS & TESTIMONI JITU MENGHILANGKAN LEMAK DI TUBUHKali ini saya ingin membagikan pengalaman saya selama melakukan diet dalam rangka pengurangan berat badan (lemak-red). Sedapat mungkin saya mengemukakan hal ini berdasarkan pengalaman saya pribadi. Sekedar informasi, usia … Read More
  • MIE INSTAN BERBAHAYA?17ANGKA - Para penggemar Mi Instan, pastikan Anda punya selang waktu paling tidak 3(tiga) hari setelah Anda mengkonsumsi Mi Instan, jika Anda akan mengkonsumsinya lagi. Dari Informasi kedokteran, ternyata terdapat lilin ya… Read More
  • INI YANG BIKIN PEROKOK BADANNYA KURUS17ANGKA - Tanpa disadari orang yang merokok umumnya memiliki berat badan lebih kurus dibanding yang non-perokok. Hal ini ternyata dipengaruhi kandungan nikotin di dalam rokok yang bisa mengganggu perilaku makan.Penelitian y… Read More
  • 11 GEJALA KANKER YANG TAK BOLEH DIABAIKAN17ANGKA - Kanker adalah penyakit yang menjadi momok bagi banyak orang. Namun kanker masih bisa ditangani bila didiagnosa sejak awal. Untuk itu, ada beberapa gejala kanker yang perlu diwaspadai dan tidak boleh diabaikan.Geja… Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive