Pastinya semua udah tahu facebook dong? yup. situs fenomenal yang menduduki peringkat kedua situs dunia ini sudah menjadi penemuan fenomenal abad ini.

siapa aja sih 10 orang pertama yang mendaftar sebagai member facebook? berikut daftarnya.. here we go..

1. Mark Zuckerberg (http://www.facebook.com/profile.php?id=4)
Mark Zuckerberg
yup. founder facebook ini adalah orang yang pertama mendaftar di situs jejaring fenomenal ini dengan nomor id 4.

2. Chris Hughes (http://www.facebook.com/profile.php?id=5)

Chris Hughes
Chris Hughes adalah Co-Founder Facebook sekaligus teman sekamar Mark Zuckerberg sewaktu mereka kuliah di harvard University. proyek yang membuat namanya melejit selain menjadi co-founder facebook adalah proyek pembuatan situs kampanye obama di my.barrackobama.com yang disebut2 punya andil besar dalam menyukseskan obama menjadi presiden kulit hitam pertama di Amerika Serikat.

nomor idnya adalah 5.

3.Dustin Moskovitz (http://www.facebook.com/profile.php?id=6)

Spoiler for Dustin Moskovitz:
Dustin Moskovitz adalah Co-Founder Facebook sekaligus teman sekamar Mark Zuckerberg sewaktu mereka kuliah di harvard University. Moskovitz memiliki saham facebook sebesar 6 % yang membuat kekayaannya diperkirakan mencapai 1,4 milliar US$. Forbes menasbihkan dia sebagai milyader termuda di dunia.

nomor idnya adalah 6.

4. Arie Hasit (http://www.facebook.com/profile.php?id=7)
Arie Hasit:
Arie Hasit adalah teman baik dari Mark Zuckerberg. bisa dibilang sohibnya deh karena sewaktu mereka kuliah di harvard mereka sering melakukan kegiatan bersama - sama. hal ini karena mereka sama2 seorang jewish. sekarang dia bekerja sebagai juru bicara angkatan bersenjata Israel.

nomor idnya adalah 7.

5. Marcel Georgés Laverdet II (http://www.facebook.com/profile.php?id=10)
Marcel Georgés Laverdet II
sedikit yang diketahui soal Marcel Georgés Laverdet II. yang bisa diketahui hanya dia bekerja di Facebook.
nomor idnya adalah 10.

6. Soleio (http://www.facebook.com/profile.php?id=11)
Soleio
soleio adalah pegawai teknis facebook. di pagenya, dia menulis bahwa pekerjaannya adalah yang berhubungan dengan teknis facebook.

nomor idnya adalah 11.

7. Chris Putnam (http://www.facebook.com/profile.php?id=13)
Chris Putnam:
Chris Putnam adalah salah satu software engineer Facebook. aktivitasnya dapat dipantau melalui blognya, yaitu http://blog.facebook.com/blog.php?bl...any&blogger=13.

ada yang unik dari chris putnam adalah satu - satunya orang yang memiliki avatar khusus di facebook. dengan mengetik utnam: di chat box anda, maka akan ada sesosok foto avatar yang keluar. yaitu fotonya sendiri.

nomor idnya adalah 13.

8. Andrew McCollum (http://www.facebook.com/profile.php?id=26)
Andrew McCollum:
Andrew McCollum adalah teman sekelas dari Mark Zuckerberg di Harvard sekaligus adalah desainer grafis pertama Facebook. dialah yang merancang logo facebook pertama kali dan yang memutuskan untuk memberikan siluet ala al pacino.

nomor idnya adalah 26.

9. Colin Kelly (http://www.facebook.com/profile.php?id=27)
Colin Kelly:
Sedikit info tentang orang ini. yang pasti dia adalah alumnus harvard university. kemungkinan besar adalah teman sekelas dari Mark Zuckerberg. kebanyakan dari pemilik id - id kecil ini adalah alumnus Harvard University karena memang pada awalnya, facebook dikembangkan untuk kepentingan alumnus dan mahasiswa Harvard.

nomor idnya adalah 27.

10. Mark Kaganovich (http://www.facebook.com/profile.php?id=28)
Mark Kaganovich:
Mark Kaganovich adalah alumnus Harvard bidang computer science. dia merupakan founder dari labmeeting, yaitu sejenis social network (seperti facebook) tetapi dikhususkan untuk para ilmuwan.


yup. itulah 10 orang dengan id paling kecil di Facebook. sebenarnya masih banyak lagi sih.. tp kayaknya 10 aja udah cukup ya 

bagi kita2 yang baru2 aja mendaftar, kemungkinan akan mendapatkan nomor acak. dan digitnya rata2 di atas 9
oughhh... akhirnya hot thread perdana ane
terima kasih buat:
papa,mama, om atau ce momod, teman2 (buset udah kayak menang oscar aja 
 

Related Posts:

  • 20 FAKTA MENGAGUMKAN DI TUBUH MANUSIA 1. Setiap jam satu miliar sel di dalam tubuh harus diganti. 2. Mata manusia bisa membedakan 500 warna abu-abu. 3. Tulang paha manusia lebih kuat dari beton. 4. Hati manusia mampu menciptakan tekanan yang cukup untuk menyemp… Read More
  • PERHATIAN !!! 9 MEREK AIR MINUM KEMASAN YANG BERMASALAHYayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Rabu (27/10/2010), merilis nama-nama merek air minum dalam kemasan yang bermasalah. Dari hasil pengujian terhadap 21 merek air minum dalam kemasan (AMDK) gelas yang beredar di pasar… Read More
  • INILAH JADINYA JIKA ANAK - ANAK CURHAT DENGAN TUHANKita semua pasti pernah curhat dengan Tuhan kan ? Bagaimanapun itu, pasti ada cara yang kita lakukan untuk mencurahkan perasaan isi hati kita kepada Tuhan. Beginilah cara anak-anak kecil yang masih polos, curhat dengan Tuh… Read More
  • INILAH KOMENTAR FACEBOOK PARA PRESIDEN DAN ARTIS LUAR NEGERI Kalo agan ga ngerti ini arti dari perbincangan mereka maaf sebelumnya kalo kurang pas dalam penerjemahannya maklum ane bukan orang jawa gan Status eSBeYe :Pusing bener jadi presiden comment Barrak'barry'Obama :Santai aja a… Read More
  • 10 SEPEDA YANG TAK BIASAYang paling kreatif desain sepeda dan sepeda unik yang akan membawa Anda ke tujuan Anda dalam gaya. Backwards Tricycle Modern bike created using Formula 1 and Indy Car racing technology. Mini Bicycle Cool miniature bicycle … Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive