Musyawarah Cabang (Muscab) Pengurus Cabang atau Pengcab PSSI Kabupaten Lamongan berlangsung di Ruang Sabha Dyaksa Pemkab Lamongan, Rabu (7/4) menetapkan empat orang tim formatur. Empat orang ini selanjutnya diberikan mandat penuh untuk menyusun kepengurusan Pengcab PSSI Lamongan periode 2010-2015.

Sidang yang menetapkan keputusan nomor : Kep/08/Muscab/IV/2010 tentang Penetapan dan Pengesahan Susunan Formatur Pengcab PSSI Lamongan tahun 2010 tersebut dipimpin Achsanul Yaqin, anggota Bidang Organisasi Pengprov PSSI Jatim. Muscab itu sendiri dibuka Plt Asisten Administrasi Pemkab Lamongan Aris Wibawa dan dihadiri Ketua Bidang Organisasi Pengprov PSSI Jatim Suwito Hadi.

Seperti diutarakan salah satu anggota tim formatur, Muji Santoso,.keempat tim formatur tersebut mewakili sejumlah komponen. Yakni Masfuk SH yang terpilih sebagai Ketua Tim Formatur adalah perwakilan dari unsur Ketua PSSI Lamongan. Kemudian anggota diisi Abdul Mudjib dari unsur perwakilan Pengprov PSSI Jatim, Muji Santoso perwakilan PSSI Lamongan demisioner, Mahfudz Syafi’i dari unsur perwakilan PSSI Lamongan peserta Muscab dan Urrip Buono dari perwakilan klub sepak bola dan sekolah sepak bola (SSB) peserta Muscab.

“Formatur ini akan bertugas untuk menyusun kepengurusan Pengcab PSSI Lamongan Periode 2010-2015 dengan mandat penuh. Ada 24 klub anggota yang mengikuti Muscab kali ini “ ujarnya.

Suwito Hadi dalam sambutannya menyampaikan ada perubahan orientasi mendasar yang harus dilakukan pengurus PSSI di daerah. Yakni untuk menekankan orientasinya pada pembinaan sepak bola usia dini. “Pengcab harus berorientasi pada pembinaan kelompok umur. Semoga pengurus yang baru dapat bekerja lebih baik untuk menumbuhkan talenta-talenta baru pemain sepak bola asli Lamongan yang mampu tampil di ajang Indonesia Super League, “ kata dia.

Hal senada diutarakan Aris Wibawa yang juga manajer tim Persela U-21 tersebut. Dia menyampaikan harapannya agar Muscab menghasilkan pemimpin yang memiliki komitmen untuk memajukan sepak bola di Lamongan. Terutama untuk pembinaan pemain usia muda. Hal tersebut, kata dia bisa dimulai dengan menggelar secara regular.

Related Posts:

  • LAUNCHING, PERSELA SALURKAN BANTUAN KEMANUSIAAN(Lamongan-86) Persela Lamongan, hari ini (11/10/2009) menggelar launching tim. Berbeda dengan tahun sebelumnya, launching Persela kali ini di gelar secara sederhana, termasuk dengan menyalurkan bantuan sejumlah Panti Ahusan A… Read More
  • LAWAN PERSELA, PELITA JAYA TANPA 5 PEMAIN PILAR(Lamongan-86) Laga perdana melawan tuan rumah Persela Lamongan, Pelita Jaya Purwakarta tidak akan di perkuat 5 pemain pilarnya. Meski demikian, pelatih Pelita Jawa Fandi Ahmad bertekad akan berusaha meraih point penuh. Dalam … Read More
  • PORPROV, LAMONGAN KUMPULKAN 2 MEDALI EMASDari 20 Cabang Olah Raga yang di pertandingkan, pada Pekan Olahraga Provinsi Porprov) II/2009 di Malang, kontingen kabupaten Lamongan meraih 1 Emas dan 1 Perak di Cabang Olah Raga Gulat. Emas diraih Alit Yuniar di kelas 45 k… Read More
  • PERSELA JUARA LIGA JATIM 2009Untuk ketiga kalinya, Persela Lamongan memboyong piala Gubernur Jawa Timur. Di final, tim yang dibesut Widodo Cahyono Putra, mengkandaskan Persema Malang dengan skor 2-0.Final Liga Jatim, yang diselengarakan di stadion Gelora… Read More
  • PERSEBAYA KALAH, BONEK MENGAMUKSidoarjo-86) Bonek sebutan untuk supoter fanatik Persebaya Surabaya kembali berulah. Kali ini (05/10/2009) ribuan Bonek yang memadati stadion Gelora Delta Sidoarjo, memaksa lanjutan pertandingan Semi Final saat melawan Persem… Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive