• Sabtu, Oktober 03, 2009
  • Administrator


(Lamongan-86) Persema Malang menuai hasil positif setelah mengalahkan Persib Bandung di laga lanjutan 8 besar Liga Jawa Timur di Stadion Surajaya Lamongan Sabtu Sore (03/10/2009,) dengan skor 3-2. kemenangan laskar ken arok sekaligus membawa timnya melaju ke babak empat besar.

Laga lanjutan 8 besar Liga Jawa Timur Group F, Persema Malang berhasil menaklukkan tim besar Persib Bandung dengan skor 3-2, di Stadion Surajaya Lamongan.

Pada babak pertama, Persib Bandung mendominasi pertandingan. Terbukti pada menit ke-21 Persib menciptakan gol lewat tendangan voly Irwan, setelah meneruskan umpan tendangan pojok. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan Persib.

sembilan menit kemudian, Irwan kembali menceploskan bola ke gawang Persema yang di kawal Sukasto Efendi, berkat umpan matang Budi Sudarsono.

Persib dan Persema harus rela bermain 10 pemain karena masing-masing dari kiper mereka terkena kartu merah, yakni di menit ke 36 dan 42. Skor 2-0 keunggulan Persib bertahan hingga pertandingan babak pertama usai.

Babak kedua di mulai, Persema berbalik menekan pertahanan maung Bandung. Tak sia sia, Persema Malang berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 2-1 berkat gol M Kamri dimenit ke-60.

Sepuluh menit kemudian, striker Persema Zaenal Ichwan merubah keadaan menjadi 2-2 lewat tandukannya setelah meneruskan umpan matang Siswanto.

Di menit ke-91, Persema membalik keadaan menjadi 3-2 setelah Siswanto menciptakan gol lewat tendangan penalti. hingga pertandingan usai, skor 2-3 bertahan untuk kemenangan Persema Malang. (86)

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive