• Jumat, September 04, 2009
  • Administrator


Menahan makan dan minum sepenjang hari tentu membuat badan terasa loyo dan tidak bertenaga. Salah satu yang bisa dicoba untuk mengembalikan stamina setelah berpuasa adalah minuman kelapa bakar. Warga Lamongan Jawa Timur, kerap meminumnya di saat berbuka puasa atau di malah hari setelah tarawih untuk memulihkan stamina tubuh.

Kelapa bakar mungkin bisa dijumpai di hampir seluruh kota di tanah air. Namun kelapa bakar di Lamongan terasa beda. minuman ini lebih menjadi minuman untuk kesehatan dan bukan sekedar minuman ringan pelepas dahaga. Selain air kelapa yang telah dibakar, minuman ini juga dicampur rempah-rempah, susu serta madu.

Selain rasanya yang nikmat, kelapa bakar memiliki sejumlah, diantaranya dapat mencegah darah tinggi serta demam campak. selain itu, kelapa bakar dipercaya mampu mengembalikan stamina setelah seharian menahan lapar dan dahaga.

“Di samping rasanya enak, kelapa bakar bisa menambah stamina” Ujar Mahrus, salah seorang pelanggan kelapa bakar.

Rozi, penjual kelapa bakar di sudut alun-alun kota Lamongan itu mengatakan, semenjak bulan Ramadhan, jumlah pembeli semakin meningkat. Sebagian pelanggan menjadikan kelapa bakar sebagai menu takjil berbuka puasa dan sebagian lainnya meminumnya setelah shalat tarawih. “penjualan cukup bagus di bulan puasa ini” Kata Rozi.

Di hari-hari biasa, kelapa bakar yang terjual sekitar 30 hingga 40 biji, sedangkan di bulan Ramadhan ini bisa mencapai 80 biji kelapa.

Meski di sajikan langsung di sebuah kelapa yang sudah di bakar, minuman ini tak kalah berkasiatnya dengan minuman penambah energi lainnya.

Bagi peminat minuman berenergi dengan ramuan rempah rempah, silahkan anda berkunjung ke Lamongan dengan hanya merogoh kocek Sepuluh Ribu Rupiah per satu buah kelapa bakar.(86)

Related Posts:

  • RESEP SUP IKAN KUAH SANTANResep Sup Ikan Kuah Santan Bahan : 500 gram daging ikan kakap, potong menurut selera 3 lembar daun jeruk 2 batang serai, memarkan 30 lembar daun kemangi 1 liter santan dari 1 butir kelapa 2 sdt garam, 1 sdt merica bubuk 4 bua… Read More
  • RESEP MASAKAN LENGKAP, RESEP SUP SOUN PANGSIT ROTIResep Sup Soun Pangsit Roti Bahan : 100 gr Cumi cincang 100 gr Ayam cincang 100 gr Udang Cincang 50 gr Jamur sitake 20 buah Cabe merah 5 potong Roti potong 10 gr Daun ketumbar 10 gr Jahe 10 gr Bawang putih 30 ml Ang Ciu 100 g… Read More
  • RESEP MASAKAN LENGKAP, SUP JAMUR BENINGResep Sup Jamur Bening Bahan : 2 sdm minyak goreng 1 sdt minyak wijen 3 siung bawang putih, cincang halus 1 liter kaldu ayam 2 batang daun bawang, potong-potong 3 lembar daun jeruk 1 batang serai memarkan 5 cabai rawit hijau,… Read More
  • RESEP MASAKAN LENGKAP, SUP GALANTINEResep Sup Galantine Bahan : 300 gram daging ayam haluskan 2 sdm tepung panir 1 butir telur ayam 2 sdm bawang merah goreng, remas 1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk 1 sdt gula pasir 1 sdm kecap beraroma kertas aluminium, secuku… Read More
  • RESEP MASAKAN LENGKAP, SUP JAGUNG RAJUNGAN TAHUResep Sup Jagung Rajungan Tahu Bahan : 2 sdm minyak goreng 1 sdm minyak wijen 2 siung bawang putih memarkan 2 cm jahe, kupas dan memarkan 1 liter kaldu ayam 1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk 150 gram daging rajungan 200 gram … Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive