• Selasa, Juni 02, 2009
  • Administrator


Momen tahun ajaran baru, memang saat yang paling di tunggu-tunggu oleh Mustofa, seorang pengrajin tas sekolah di desa Manyarejo Kecamatan Manyar, Gresik.

Pasalnya, sebagaimana pengusaha alat-alat sekolah lainnya, pada saat inilah biasanya mustofa meraup berkah.

Sehari-hari, dengan di bantu oleh 7 orang karyawannya, Mustofa memang memproduksi aneka macam tas sekolah untuk siswa Taman Kanak-Kanak dan Sekolah Dasar.

Hasilnya, tak main-main, karena dengan bahan dan kualitas yang tak kalah dengan produksi pabrikan, Mustofa mampu bersaing di pasaran.

Biasanya, Mustofa hanya memproduksi rata-rata 1.000 buah tas perbulan. Namun, saat ini bisa mencapai 2.000 tas.

“Produksi memang naik hingga separo di banding produksi biasanya” Ujar Suparno, salah seorang karyawan.

Keuntungan yang di peroleh-pun juga meningkat, dari bulan biasa sekitar 2 juta, menjelang tahun ajaran baru ini mencapai 4 hingga 5 juta rupiah perbulan.

Setiap tahun, mode tas buatan mustofa-pun berubah-ubah, mengikuti mode, ataupun model pesanan yang datang.

Untuk tahun ini, pesanan yang datang di dominasi oleh model tas gaul, dengan bahan dasar kain warna dan logo khas anak-anak seperti Naruto, Kupu-Kupu Dan Tarzan.

Hasil produksi tas sekolah ini, biasanya langsung di beli para pengecer serta sebagian di kirim ke Pasar Turi Surabaya, yang selama ini di kenal sebagai pusat perbelajaan.

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive