• Kamis, Juni 18, 2009
  • Administrator
Cara Mengatasi Bau Kaki. Apa yang sahabat cium ketika membuka sepatu yang telah seharian digunakan, entah itu dari kantor ataupun sekolah ? Wangi bukan…? Mungkin lebih wangi dari bau kentut, dan baunya pun sangat khas. Saya yakin semua orang pasti mempunyai keluhan yang sama, termasuk saya dan yang membedakan hanya kadar baunya saja. Oleh karena itu lewat Goceng Blog saya coba untuk berbagi bau (maksudnya informasi…keceplosan) sama sahabat semua. Siapa tahu suatu saat nanti sahabat masuk kesuatu tempat yang mengharuskan membuka sepatu, sahabat tidak akan merasa malu. Apalagi ketika dihadapi dua pilihan, antara kaus kaki bolong dan bau dengan tidak pakai kaus kaki tapi lebih bau lagi…wkwkwkwkwk…lebih baik kabur dech….

Kembali ke judul yang akan kita bahas…Cara Mengatasi Bau Kaki
Kaki yang bau biasanya disebabkan oleh keringat yang mengendap pada kaki, dan bercampur bakteri. Ada empat tips yang dapat sahabat terapkan bila mempunyai mayalah ini:

1. Kurangi bakteri pada sepatu dengan sering mencuci bagian dalamnya.
2. Anda juga bisa menambahkan bantalan khusus untuk menyerap keringat yang sudah banyak dijual di toko-toko kesehatan.
3. Belum berhasil juga? Coba tips berikut. Siapkan cuka dan air, dengan perbandingan 1:2, tuang ke dalam ember agar cukup untuk merendam kaki Anda. Rendam kaki Anda setiap malam untuk mengurangi bakteri penyebab bau yang ada di kaki. Atau rendam kaki Anda dalam satu ember air teh hitam dingin setiap hari. Tanin pada teh membunuh bakteri dan menutup pori-pori pada kaki agar kaki kering lebih lama. Bakteri hidup dan berkembang biak di daerah yang lembab. Anda akan melihat hasilnya setelah melakukan ritual ini beberapa hari hingga 1 minggu. Jangan melakukan tips ini jika ada luka terbuka pada kaki.
4. Kalau dari ketiga tips tersebut masih belum berhasil….lebih baik sahabat tidak perlu beli sepatu lagi atau mungkin juga kakinya memang bau…kwkwkwkwk… (bercanda…)

Semoga cara mengatasi bau kaki diatas dapat berguna buat sahabat semua. Akan tetapi kalau ada ide atau saran yang lain, bisa dong minta tolong untuk diposting di kotak komentar agar sahabat yang lain juga dapat mengetahuinya. 


Update: (tambahan ide...)
1. Hendrie k_bejo : "
Tip dari saya kalo pake sepatu Pake KOPI,selamat mencoba yah..." (mungkin maksudnya didalam sepatunya dikasi KOPI, tapi gak tau berapa banyak...satu kilo kali...xixixixi)....Nuhun kang

2. Trihas : "nambahin nih, ganti kaos kaki setiap hari,...cuci kaki dan keringkan sebelum makai kaos kaki... " (perlu stok kaos kaki banyak nich donk)....trims

Related Posts:

  • Download Kartu Tahun Baru 2012Hari Natal 2011 dan Tahun Baru 2012 tinggal menghitung hari saja. Dalam menyambut hari yang spesial tersebut, selain bisa mengirim SMS ucapan Natal dan SMS tahun baru 2012 bisa juga mengirim sebuah kartu ucapan dengan diserta… Read More
  • Infolinks High Paying Keywords (HPK) November 2011Infolinks 100 High Paying Keywords (HPK) November 2011 - Looking for ways on how to increase your earnings in Infolinks? YES! It's a big yes for those who owned blog and were not fortunate to have Google Adsense(maybe banned … Read More
  • Tips Cara Membuat Ketupat LebaranBagaimana Membuat Ketupat Lebaran Mudah - Sebentar lagi kita akan selesai dengan ibadah puasa 2011 ini, jadi tidak mungkin tradisi membuat ketupat akan begitu saja tidak dilakukan oleh para ibu rumah tangga. Tidak semua orang… Read More
  • Recovery Time Objective (RTO) or Network Time Out (NTO) Definition in InternetRTO dan NTO Pada Koneksi Internet - The recovery time objective (RTO) is the duration of time and a service level within which a business process must be restored after a disaster (or disruption) in order to avoid unacceptabl… Read More
  • AsianBookie.Com Free Soccer Betting TipsLatest Asian Handicap Odds / Live Scores / Live TV Streams / Football Forums / Football Tips and analysis. AsianBookie.com (http://www.Asianbookie.com) is the #1 source for the Most Up-to-date Asian Handicap Odds(Hang Cheng),… Read More

BTemplates.com

Categories

Kamera CCTV Palembang

Popular Posts

Blog Archive